DPRD Godok Ranperda Inisiatif Jaringan Kabel

Pekanbaru | Senin, 18 September 2023 - 09:41 WIB

DPRD Godok Ranperda Inisiatif Jaringan Kabel
Ketua DPRD Pekanbaru Muhammad Sabarudi ST

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Perbaikan dan juga perapian kabel jaringan yang saat ini dinilai sudah  merusak keindahan kota dan mengancam nyawa masyarakat, benar-benar menjadi perhatian serius dari kalangan DPRD Kota Pekanbaru.

Diminta kepada Pemko, melalui OPD terkait untuk melakukan tindakan tegas dengan menerapkan aturan yang bisa membuat para pengusaha tidak asal tarik, dan tidak ada pembiaran terhadap yang tergantung.


Ketua DPRD Pekanbaru Muhammad Sabarudi ST menilai keberadaan jaringan kabel-kabel provider yang ada di Kota Pekanbaru sudah semakin meresahkan dan pemasangannya semrawut.

”Kabel Jaringan yang semrawut ini memang semakin meresahkan di tengah-tengah masyarakat kita, dan Inilah sebenarnya keinginan dari DPRD untuk merancang perda inisiatif,” kata

DPRD Godok Ranperda Inisiatif Jaringan Kabel

Sabarudi kepada wartawan, Ahad (17/9).

Perda inisiatif yang dimaksud ialah tentang Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT), bertujuan untuk mengatur penanaman tiang dan penarikan kabel-kabel itu sehingga para provider yang ada di Pekanbaru mengikuti SOP yang berlaku.

Disebutkannya, Komisi I dan Bapemperda DPRD Pekanbaru pun sudah melakukan kunjungan kerja ke Kota Tangerang Selatan dan Kota Bogor untuk menggodok perda inisiatif tentang kabel jaringan tersebut.

”Saat ini perda inisiatif masih dalam proses,” ujarnya.

Ditegaskan Sabarudi,  dengan keberadaan kabel-kabel semrawut saat ini, bukan hanya merusak estetika dan keindahan kota, melainkan sudah memakan korban. ”Sebenarnya persoalan kabel ini menjadi kegelisahan kita bersama sejak dulu. Termasuk saya sendiri risau, ya tidak indah rasanya memandang kabel-kabel semrawut ini,” terangnya.

Dia meminta sebelum ada penindakan dari pemko, diharapkan agar pemilik kabel jaringan yang melakukan pemasangan kabel-kabel untuk merapikan dan membenahi supaya tidak ada lagi tumpukan kabel semrawut yang semakin lama semakin tak terkendali.

”Kita ingin bagaimana suasana kota ini rapi, bagus dan tertata,” harapnya.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook