Awal Februari, Tim Tiga Naga Sudah Terbentuk

Pekanbaru | Rabu, 15 Januari 2020 - 09:09 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Keseriusan Tiga Naga menghadapi Liga 2 musim 2020 mulai terlihat. Bahkan manajemen saat ini sedang berupaya mencarikan dana Rp4 miliar. Dan dalam waktu dekat, manajemen akan mengumpulkan seluruh pemain.

Hal itu dibenarkan Manajer Tiga Naga Nur Hidayat saat dihubungi Riau Pos, Selasa (14/1). Menurutnya, pengumpulan seluruh pemain ini untuk mengetahui kesiapan para pemain yang selama ini menjadi andalan.


"Iya. Pada 19 Januari ini sebanyak 18 pemain kami kumpulkan. Nanti akan kami satukan juga dengan pemain pemain yang mengikuti trial di Pekanbaru. Kami bersama tim pelatih berharap, awal Februari tim sudah terbentuk dan siap mengikuti program latihan," ujar Nur.

Ketika ditanya terkait penambahan pemain, dia menyebutkan akan ada penambahan pemain, terutama pemain lokal. Bahkan pihaknya juga membeberkan ada beberapa pemain incaran yang sudah dikantongi.

"Kita lihat dana dulu. Sebab, kalau kita ambil pemain luar daerah, tentu biayanya cukup besar. Kalau incaran, ada beberapa pemain seperti, dari Persiba Bantul, PSKC Cimahi dan pemain dari Liga 2 tahun lalu. Makanya kita saat ini sedang perlu dana Rp4 miliar. Nah, ini tentu melalui sponsor," bebernya.

Untuk saat ini, pihaknya perlu tambahan amunisi sekitar tujuh pemain lokal nasional yang beredar di Liga 2. "Kita juga akan ambil pemain pemain peserta 4 besar Liga 3/2019," katanya.

Seperti diketahui, 18 nama yang masih dipertahankan adalah, Jefri Wibowo Suliarno, Riahdo Yanuardi Purba, Alan Sabilah, M Nazli Gifaldi Sanali, Moch Sholikhul Amin, Rahma Nico, Roberto Rigyaldo Fautnine, Syarifudin Hidayatulloh.

Selanjutnya, ada nama, Ghulam Fatkur Rahman, Dilivio Rycard Mamuka, Diecky Nanda Satria, Dadang Tri Sismon, Yoseph Ostanika Malau, Ahmad Haikal, Dominikus Romualdus Lede, Ilham Syafri Noer, Irfan dan Moh Dhia Ulhaq. "Nama-nama ini akan kita pertahankan dengan durasi kontrak berkisar 3-5 tahun," katanya.(yas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook