Dissos Berikan Bantuan ke Korban Kebakaran

Pekanbaru | Jumat, 14 Oktober 2022 - 09:02 WIB

Dissos Berikan Bantuan ke Korban Kebakaran
Kepala Dinas Sosial Pekanbaru H Idrus didampingi Camat Bukit Raya T Ardi Dwisasti dan Lurah Air Dingin Suci Trianingsih menyerahkan bantuan kepada warga korban kebakaran di Jalan Kaharuddin Nasution, Kecamatan Bukit Raya, Kamis (13/10/2022). (PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS)

BUKIT RAYA (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Sosial (Dissos) menyalurkan untuk para korban kebakaran di Jalan Kaharuddin Nasution, Kecamatan Bukit Raya. Bantuan berupa pakaian dan sembako itu diserahkan, Kamis (13/10).

Kepala Dinas Sosial Pekanbaru Dr H Idrus MAg didampingi Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Hoirul Efendi MM datang langsung untuk menyerahkan bantuan. Turut hadir Camat Bukit Raya T Ardi Dwisasti SSTP MSi, Lurah Air Dingin Suci Trianingsih SH, dan perangkat RT/RW setempat.


Kebakaran yang terjadi pada Ahad (9/10) dini hari lalu melenyapkan 23 kios dan satu unit rumah  yang di huni sebanyak 18 keluarga.

Dalam kesempatan itu, Idrus menyampaikan duka cita atas musibah kebakaran yang menimpa belasan kepala keluarga di Kecamatan Bukit Raya tersebut. Ia menyebutkan, kedatangannya ke lokasi kebakaran mewakili Penjabat Wali Kota (Pj Wako) Pekanbaru Muflihun SSTP MAP untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak bencana kebakaran. Bantuan berupa pakaian, sembako, alat ibadah, makanan anak dan peralatan tidur.

Bantuan ini diharapkan bermanfaat bagi korban yang ditimpa musibah dapat membantu kebutuhan pokok pascabencana. ''Sedikit bantuan yang kami bawa ini diharapkan dapat bermanfaat untuk keperluan pokok pascabencana. Semoga ini dapat meringankan beban yang tengah dialami,'' tambah Idrus.

Idrus juga berharap penyaluran bantuan ini sebagai stimulus awal untuk memancing banyak pihak lainnya yang akan peduli dengan musibah yang menimpa korban.

Sementara itu, Camat Bukit Raya T Ardi Dwisasti mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas Sosial Kota Pekanbaru. Ia menyebutkan, beberapa hari lalu pihaknya juga telah memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana kebakaran berupa sembako dari dana yang dikumpulkan oleh para ASN di lingkungan Kecamatan Bukit Raya melalui Baznas.

''Kami berharap bantuan yang diberikan ini dapat sedii meringankan beban saudara kita yang terkena musibah,'' harapnya.(ayi)

 


 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook