PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Ratusan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Riau melakukan tes urine di Kantor Satpol PP Riau, Jalan Hasan Basri Pekanbaru, Senin (12/12). Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyalahgunaan narkotika dilingkungan Satpol PP Provinsi Riau.
Kepala Satpol PP Riau, Hadi Penandio mengatakan, total ada 502 personel yang menjalani tes urine, yang terdiri dari 19 orang pejabat eselon II, III, dan IV, serta koordinator. Juga terhadap 161 personel ASN, dan personel Non ASN dan cleaning service sebanyak 322 orang.
''Hari ini kita Satpol PP Riau melakukan tes urine kepada seluruh personel yang dilaksanakan BNN Riau. Termasuk saya juga ikut tes urine,'' katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, tes urine pegawai Satpol PP Riau ini sebagai komitmen pimpinan, baik Gubernur, Wakil Gubernur dan Sekda Riau bahwa pegawai bebas narkotika.
''Ini komitmen pimpinan terhadap disiplin pegawai, tidak mengonsumsi narkoba, dan pemberantasan narkoba di lingkungan internal Pemprov Riau,'' tuturnya.
Hadi juga mengatakan, bagi personel Satpol PP Riau yang sedang cuti. Maka setelah cutinya selesai, harus langsung melakukan tes urine ke kantor BNN Provinsi Riau.
''Yang cuti kalau sudah selesai harus langsung tes urine sendiri ke BNN Provinsi Riau,'' ujarnya.
Terkait hasilnya, nantinya akan langsung diserahkan pihak BNN Riau kepada pimpinan dalam hal ini Gubernur Riau.
''Nanti hasil tes urine akan diserahkan BNN ke pak gubernur. Karena saya termasuk yang dites urine. Namun jika ada personel Satpol PP Riau yang terindikasi positif narkoba akan kenakan sanksi,'' tegasnya.(sol)