Pagar Besi yang Hilang di Bawah Flyover Belum Diganti

Pekanbaru | Minggu, 13 Agustus 2023 - 10:27 WIB

Pagar Besi yang Hilang di Bawah Flyover Belum Diganti
Pagar besi di bawah Flyover Sudirman-Imam Munandar tampak terpotong dan hilang, Sabtu (12/8/2023) masih terbiar. (DOFI ISKANDAR/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Di bawah flyover di simpang Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Imam Munandar Pekanbaru sempat dipasangi pagar keliling. Pagar besi yang menjadi pembatas itu kini tampak sebagian hilang entah ke mana. Hingga saat ini, pagar itu belum dibenahi atau diganti.

Pantauan Riau Pos, Jumat (11/8), pagar besi yang ditautkan antara satu dan lainnya itu sudah hilang sekitar puluhan bagian (batang) dan tampak belum dilakukan perbaikan/diganti. Hilangnya fasilitas umum/publik tersebut mendapatkan perhatian publik. 


Warga maupun para pengendara yang tengah melintas menyayangkan pagar besi yang merupakan fasilitas umum/publik milik pemerintah tersebut hilang entah ke mana. 

Untuk itu, warga meminta agar dinas terkait bisa segera mengganti atau diperbaiki seperti sediakala. 

Menanggapi hal tersebut, Kepala Bidang Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru Langgeng mengatakan, Pemko Pekanbaru tidak bisa memperbaiki atau mengganti pagar besi di bawah flyover tersebut. Pasalnya, pagar besi di bawah flyover itu merupakan aset milik Pemprov Riau melalui Dinas PUPR. 

“Masalah pagar yang di bawah flyover itu asetnya sama PUPR Provinsi Riau. Soalnya belum ada penyerahan aset ke kota,” ujar Langgeng kepada Riau Pos, Jumat (11/8).

Sementara itu, ketika dikonfirmasi ke Kadis PUPR Provinsi Riau M Arief Setiawan melalui pesan whatsap dan dihubungi melalui telepon selulernya, dia tidak memberikan respon. 

Diberitakan sebelumnya, diduga besi pagar tersebut hilang dicuri oleh seseorang yang tidak bertanggung jawab. Akibat perbuatan yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab tersebut, kawasan tersebut kini tidak indah seperti sebelumnya. Hal ini tentu saja cukup memprihatinkan. Pagar tersebut merupakan fasilitas publik yang tentunya harus dijaga bersama.(dof)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook