PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tim dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan fisik flyover di Jalan Soekarno-Hatta atau persimpangan Mal SKA Pekanbaru sejak (22-27/10/2023). Setelah melakukan pemeriksaan tersebut, selanjutnya tim tersebut melakukan gelar perkara di kantor gubernur Riau, Jumat (27/10/2023).
Gelar perkara tersebut dilakukan disalah satu ruangan di kantor gubernur Riau. Tampak ada belasan orang dari tim KPK melakukan gelar perkara terkait penyelidikan dugaan korupsi pembangunan flyover tersebut.
Setelah melakukan gelar perkara sekitar dua jam lamanya, Tim KPK keluar ruang ekspos sekitar pukul 16.00 WIB. Saat rombongan keluar, salah seorang tim KPK tampak membawa satu koper hitam yang diduga berisi beberapa dokumen.
Ketika dimintai keterangan awak media, tim KPK yang mengenakan pakaian bebas tersebut enggan memberikan keterangan hasil dari ekspos tersebut.
"Jangan saya lah. Saya cuma tamu," ujar seorang tim KPK sambil berlalu meninggal kantor Gubernur Riau menggunakan dua mobil Toyota Innova warna hitam.
Sebelumnya, tim KPK juga sempat mendirikan tenda di terowongan bawah flyover Simpang SKA Pekanbaru. Tenda tersebut digunakan sebagai posko saat tim melakukan pemeriksaan fisik flyover tersebut. Tenda ini juga mendapatkan pengawalan dari aparat kepolisian. Sempat tampak beberapa orang melakukan pengukuran ulang flyover dan ada juga yang melakukan pengeboran.
Laporan: Soleh Saputra
Editor: Rinaldi