UNIVERSITAS LANCANG KUNING

Konferensi Internasional soal Lingkungan dan Revolusi Industri 4.0

Pekanbaru | Senin, 13 Agustus 2018 - 09:08 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Universitas Lancang Kuning (Unilak) menggelar konferensi internasional tentang lingkungan dan revolusi industri dengan tema ‘’The challenges of environment and technology in the industrial revolusition 4.0’’ di Aula Pustaka, Sabtu (12/8).

Dalam kegiatan itu, Prof Dr Herri M BA dari kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi   (LLDikti) wilayah X, dan Prof Dr Weishen Wu dari Da-Yeh University Taiwan diundang menjadi pembicara. Wakil Rektor I Unilak Dr Junaidi mengatakan, penyelenggarakan konferensi internasional ini merupakan lanjutan konferensi tahun lalu.  

Baca Juga :Mengapa Wajib Patuhi UMK 2024? Ini Penjelasan Pengamat Kebijakan Anggaran Dr Ririn Handayani

“Alhamdulillah konferensi tahun lalu itu berlangsung sukses. Dalam konferensi ini nantinya semua artikel yang ditampilkan di konferensi ini akan dipublikasikan di proceding internasional terindeks Scopus,” katanya.  

Kegiatan ini bertujuan sebagai ajang berbagi hasil riset penelitian dosen, kemudian saling berbagi ilmu dan juga meningkat kerja sama antar universitas. Hasil konferensi, diharapkan dapat memberikan rekomendasi di bidang teknologi yang ramah lingkungan. “Alasan kami mengangkat tema ini bahwa kedua nya menjadi penting  sekarang. Kita membutuhkan teknologi tetapi memiliki dampak lain bidang lingkungan. Apalagi kita berada di revolusi industri 4.0, teknologi semakin digunakan dalam kehidupan,” ujar Junaidi.

Konferensi ini diikuti lebih dari 120 peserta yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia dan Taiwan. Peserta dari Indonesia di antaranya Universitas Sumatera Utara (USU), Universitas Sorong, Univeritas Islam Riau (UIR) dan sebagainya.(cr9)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook