Gencarkan Patroli Rutin hingga Dini Hari

Pekanbaru | Sabtu, 11 Mei 2019 - 10:36 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) -- Polresta Pekanbaru menggelar patroli rutin selama Ramadan untuk mencegah tindak kejahatan. Patroli dilakukan anggota dengan menggunakan mobil Dalmas serta mobil patroli lainnya, Kamis (9/5) sekitar pukul 22.00 WIB.

Sebelum patroli dimulai, awalnya petugas melakukan apel bersama di halaman Polresta Pekanbaru. Dalam kegiatan itu ratusan personel berpakaian dinas dan berpakaian bebas dilibatkan untuk menjaga keamanan di tengah keramaian masyarakat.

Pantauan Riau Pos, dalam kegiatan tersebut para personel mendatangi tempat yang kerap menjadi berkumpulnya para remaja seperti di Jembatan Siak IV, Stadion Kaharuddin Nasution dan lainnya.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tidak hanya itu, petugas juga menyasar tempat yang rawan terjadinya tindak kejahatan, seperti di Jalan Naga Sakti tepatnya di kawasan Stadion Utama Riau dan wilayah perbatasan Kota Pekanbaru dengan lainnya.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto saat diwawancarai melalui Kasat Sabhara Kompol Suratman mengatakan, pihaknya telah menginstruksikan kepada jajarannya meningkatkan patroli rutin, terutama malam hari.

‘’Kegiatan ini rutin kami lakukan. Seluruh wilayah yang dianggap rawan kami datangi untuk mengantisipasi terjadinya peristiwa yang tidak diinginkan,’’ jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya, ia mengimbau kepada masyarakat terutama kepada orang tua agar mengawasi para anak-anaknya di malam hari. Jangan karena dengan kelalaian menjadi penyesalan di kemuadian hari. ‘’Awasi anak-anak, kalau belum pulang cari informasi di mana keberadaanya. Hindari dia dari pergaulan bebas,’’ jelasnya.

Ia menegaskan, jika masyarakat tertangkap melakukan perbuatan yang melanggar hukum, pihaknya akan menindak tegas pelaku. Diuraikannya bahwa kegiatan patroli rutin tersebut mereka lakukan terus menerus hingga dini hari.(rnl)

(Laporan Sakiman, kota)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook