Bagikan Bibit Pohon Gratis

Pekanbaru | Senin, 11 Maret 2019 - 14:00 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau bersama Yayasan Sahabat Konservasi Nusantara (Savana), membagikan bibit pohon durian dan sirsak secara gratis di acara fun walk yang ditaja oleh Keluarga Alumni Universitas Gajah Mada (Kagama) Riau, di area Car free Day (CFD), Ahad (10/3).

Sebanyak 6 ribu bibit pohon dibagikan, 3 ribu bibit pohon durian dan sisanya bibit pohon sirsak. Menurut Kepala BBKSDA Riau Suharyono, bibit tersebut sumbangan dari Kemen LH. “Itu semuanya dari dan dikembangkan Kemen LH,” ujarnya.

Suharyono menuturkan, semua orang harus membiasakan diri menanam pohon dan memiliki kesadaran untuk menjaga lingkungan.(*2)
Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook