PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Satu unit mobil mengalami kecelakaan tunggal di fly over dekat persimpangan Jalan Jenderal Sudirman dan Imam Munandar pada Rabu (9/11) dini hari. Mobil pelat BM 1489 VO yang dikendarai seorang pria berinisial WR itu menabrak median fly over dekat tiang listrik sekitar pukul 00.15 WIB.
Akibat kecelakaan tersebut, mobil berukuran besar itu melintang di fly over hingga jalan layang tersebut sempat tidak bisa dilewati kendaraan lain beberapa saat. Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Angga Wahyu Prihantoro melalui Kanit Gakkum Iptu Irsan Nasution menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.
"Sopir dan penumpang, seorang perempuan berinisial IK selamat. Namun sopir mengalami luka robek di bagian kening dan sempat dibawa ke RS Bina Kasih Pekanbaru," kata Iptu Irsan.
Selain itu, tiang listrik di fly over dan juga mobil yang dikendarai korban mengalami kerusakan cukup parah. Perkiraan kerugian akibat kejadian ini mencapai Rp5 juta.
Iptu Irsan menyebutkan, kecelakaan itu terjadi karena sopir kehilangan kendali terhadap mobil yang dikendarainya, karena sudah tengah malam. Untuk itu, dirinya mengimbau pengendara memperhitungkan kondisi tubuh sebelum bepergian.
"Untuk semua pengendara, kami mengimbau agar lebih berhati-hati berkendara saat lewat tengah malam. Khususnya di fly over yang memang jalurnya lebih sempit. Kalau memang rasa kurang enak badan, ataupun kurang tidur, lebih baik istirahat di rumah," pesannya.
Iptu Irsan berharap pengendara lebih mementingkan keselamatan diri di jalan. Hingga tidak perlu memaksakan berkendara setelah lewat tengah malam. "Kecuali kalau memang untuk kepentingan yang tidak bisa ditunda sama sekali," katanya.(end)