Perbasi Pekanbaru Apresiasi Iven Rajawali Cup 2023

Pekanbaru | Selasa, 07 Maret 2023 - 10:06 WIB

Perbasi Pekanbaru Apresiasi Iven Rajawali Cup 2023
Tim basket SMA Ragunan Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) foto bersama pada iven Rajawali Cup 2023 di GOR Tribuana, Pekanbaru, Ahad (5/3/2023). (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Persatuan Bolabasket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kota Pekanbaru mengapresiasi pelaksanaan Kejuaraan Rajawali Cup 2023 yang sukses bergulir di GOR Tribuana, Pekanbaru pada 28 Februari-5 Maret 2023.

Perbasi Kota Pekanbaru melalui Humas Jessica didampingi Angie, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan bertaraf nasional kejuaraan basket antar SMA ini.


"Peserta yang berhasil menjadi juara dalam event  Rajawali Cup dengan skala Nasional ini, yaitu juara I yaitu SMAK BPK Penabur Cirebon, Juara 2 SMA Ragunan Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Jakarta dan disusul juara 3 yaitu SMA Methodist 2 Medan," ujar Jessica, Senin (6/3).

Lebih lanjut dikatakannya, sementara untuk kategori pemain terbaik adalah Radithyo Wibowo berasal dari SMA Ragunan PPOP Jakarta. "Iven ini bertaraf nasional, karena memang pesertanya berasal dari luar Riau,"ungkapnya.

Jesica menambahkan, kegiatan invitasi nasional ini diselenggarakan dalam rangka HUT ke-25 Tahun Rajawali Basketball Club. Perbasi Pekanbaru sebagai tuan rumah kita berikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.

Ia mengungkapkan, sepanjang sejarah pelaksanaan event Basket, ini memang yang paling sukses. GOR Tribuana penuh hampir 500 penonton dan yang menonton melalui live streaming mencapai lebih dari 1.000 orang.

Kemudian, Angie menambahkan untuk kegiatan ini diikuti oleh 8 tim, terdiri dari 4 sekolah di luar Riau dan 4 sekolah lagi dari Pekanbaru atau Riau. Untuk peserta dari Pekanbaru adalah SMA Al Azhar Pekanbaru, SMA 8 Pekanbaru, SMA Darma Yudha Pekanbaru dan SMA 1 Pekanbaru (Juara DBL Riau 2022).

Sementara peserta dari luar Pekanbaru atau Riau adalah PPOP Ragunan PPOP Jakarta (Juara Red Bull Indonesia), SMA Methodist 2 Medan (Finalis DBL Sumut), SMAK BPK Penabur (Juara DBL Jabar) dan SMA Don Bosco Padang (Juara DBL Sumbar 2022). (dof)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook