PENGELOLA PASAR BAWAH-PELINDO TEKEN KONTRAK

300 TPS Pedagang Dibangun di Lahan Pelabuhan

Pekanbaru | Jumat, 06 Oktober 2023 - 09:27 WIB

300 TPS Pedagang Dibangun di Lahan Pelabuhan
Jajaran Direksi PT ASS dan Pelindo Pekanbaru dan pihak terkait foto bersama usai penandatanganan kontrak pemanfaatan lahan di Kantor Camat Senapelan, Rabu (4/10/2023). (HUMAS PT AAS UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pengelola Pasar Bawah, PT Ali Akbar Sejahtera (AAS)  dan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional I Cabang Pekanbaru melakukan penandatanganan kontrak di Kantor Camat Senapelan, Rabu (4/10). Kontrak berisikan kesepakatan pemanfaatan sementara lahan PT Pelindo selama 1 tahun sebagai tempat penampungan sementara (TPS) sekitar 300 unit kios pedagang Pasar Bawah.

Penandatanganan kontrak tersebut disaksikan oleh beberapa pihak terkait. Seperti Disperindag Pekanbaru, Camat Senapelan, perwakilan dari Kantor KSOP Kelas II Pekanbaru dan perwakilan dari Kantor Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan kota Pekanbaru.


Direktur PT AAS Muhammad Fathoni SE menyampaikan, bahwa pelaksanaan penandatanganan kontrak tersebut berjalan sukses, setelah melalui berbagai proses di tingkat daerah dan pusat.

”Jadi, lahan itu nanti sebagai tempat penampungan sementara (TPS) para pedagang, seiring direvitalisasinya Pasar Wisata Pasar Bawah,” kata Muhammad Fathoni, Kamis (5/10).

Untuk diketahui, seiring revitalisasi gedung Pasar Wisata Pasar Bawah, yang akan diubah menjadi salah satu sentra andalan komersial di Kota Pekanbaru dengan karakteristik tersendiri, maka PT AAS, dalam waktu dekat melakukan relokasi para pedagang Pasar Wisata Pasar Bawah ke TPS, yang sedang dibangun dan dipersiapkan di lahan PT Pelindo Pekanbaru.

Periode pemanfaatan sementara lahan berlangsung selama 1 tahun, yang berfungsi sebagai tempat penampungan sementara sekitar 300 unit kios. Ini juga dilengkapi beberapa sarana pendukung, yang bertujuan untuk menciptakan kenyamanan dan keamanan para pedagang dan pengunjung, selama melakukan aktivitas perniagaan di TPS tersebut.

”Kami ucapkan terima kasih setinggi-tingginya kepada semua pihak terkait, karena sudah membantu melancarkan proses ini. Termasuk kepada Pak Arif Indra Perdana, selaku General Manager Pelindo Cabang Pekanbaru. Kami harapkan kerja sama ini terus terjalin dengan baik,” harapnya.

Dilanjutkan, Muhammad Fathoni, bahwa inisiasi pemilihan penggunaan lahan oleh Pemko Pekanbaru kepada PT Pelindo untuk TPS adalah, langkah strategis dan pilihan yang tepat serta efektif. Inisiasi dilakukan oleh Pemko Pekanbaru, dengan pertimbangan, lokasinya yang tidak jauh dari gedung Pasar Bawah, serta menjaga suasana dan aktivitas masyarakat yang kondusif karena tidak memakai fasilitas jalan umum.

Masih disampaikan Fathoni, PT AAS selaku pengelola resmi Pasar Wisata Pasar Bawah saat ini, terus mempercepat penyelesaian pembangunan TPS. Pihaknya menghimbau serta terus mengkoordinir dengan baik, agar para pedagang dapat di relokasi untuk menempati TPS tersebut.

”Semoga dengan perubahan menyeluruh dan wajah baru serta di bawah manajemen pengelolaan PT AAS, dapat membawa perkenomian bagi masyarakat ke arah yang lebih baik lagi. Lebih dari itu, bisa meningkatkan citra Kota Bertuah ini dengan memberikan dan mendorong perekonomian Masyarakat Riau, khususnya Kota Pekanbaru dan sekitarnya,” pintanya.

Komisi II DPRD Pekanbaru yang membidangi pasar, mendukung penandatanganan kontrak lahan ini. Apalagi ini bagian proses pelaksanaan revitalisasi Pasar Bawah dalam waktu dekat ini.

”Kami support penuh ini. Karena pedagang juga tetap harus berjualan. Kami harapkan ini berjalan sesuai waktu yang sudah ditentukan kedua belah pihak (pengelola-Pemko),” kata Ketua Komisi II DPRD Pekanbaru Dapot Sinaga SE, Kamis (5/10).

Diketahui, pemanfaatan sementara lahan ini, merupakan salah satu wujud dan peran PT Pelindo sebagai salah satu BUMN, dalam mendukung perekonomian wilayah Kota Pekanbaru, khususnya segmen UMKM.

”Makanya dari awal revitalisasi Pasar Bawah ini kami dukung. Karena Pasar Bawah ini merupakan ikon Kota Pekanbaru, ke depannya harus lebih bagus lagi. Kami harapkan semua pihak mendukung, seperti yang dilakukan Pelindo ini,” tegas politisi PDI Perjuangan ini lagi.

Sementara itu, Ketua Tim Pemanfaatan Kerjasama Pemko Ingot Ahmad Hutasuhut mengatakan, bahwa proses relokasi pedagang ke TPS di lahan Pelindo, sudah melalui rapat koordinasi beberapa kali, dengan pihak terkait. Termasuk juga sosialisasi dengan pedagang.

”Tujuan sosialisasi ini agar tidak terjadi salah persepsi lagi ke depan,” katanya.

Artinya, tidak ada pihak yang dirugikan dalam kerjasama ini. ”Kita ingin semua pihak menyamakan persepsi,” tambah Asisten II Setko Pekanbaru ini.

Gedung Pasar Wisata Pasar Bawah ini, ditargetkan berfungsi kembali sebelum 1 November 2024. Konsep yang diusung konsep pasar modern berkelas, yang dikombinasikan dengan sentra bisnis dan komersial lainnya.

Tujuannya untuk memberikan kenyamanan dan keindahan, serta membuka kesempatan luas bagi para pelaku usaha, yang berminat untuk mengembangkan usaha dan minat khususnya segmen UMKM.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook