Tembok Pasar Induk Pekanbaru Jebol, Puluhan Rumah Warga Terendam Banjir

Pekanbaru | Rabu, 06 September 2023 - 12:52 WIB

Tembok Pasar Induk Pekanbaru Jebol, Puluhan Rumah Warga Terendam Banjir
Salah satu rumah warga yang berada di Jalan Baru, komplek perumahan Taman Arengka Indah, Kecamatan Tuah Madani terendam banjir hingga ke dalam rumah saat hujan deras, Rabu (6/9/2023) pagi. (WARGA UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Puluhan rumah warga yang berada di Jalan Baru, komplek perumahan Taman Arengka Indah, Kecamatan Tuah Madani terendam banjir saat hujan deras sejak Rabu (6/9/2023) pagi. Tembok Pasar Induk di depan perumahan warga yang jebol juga memperparah banjir hingga ke kamar dan ruang tamu.

Pantauan Riaupos.co, hingga pukul 12.09 WIB, banjir masih merendam puluhan rumah warga. Yang paling parah terendam banjir, rumah warga yang berada tepat tepian Jalan Baru. 


"Hujan deras sekitar pukul delapan atau pukul sembilan, sesaat kemudian air meluap entah dari mana dan masuk ke jalan kemudian juga merendam rumah warga. Ada puluhan rumah warga yang terendam di RT 01 dan RT 02," ujar Garte salah seorang warga.

Beberapa warga lainnya, masih terlihat sibuk menguras air banjir yang masuk hingga kedalam rumah. Bahkan genangan banjir yang berwarna keruh juga sampai di kamar warga. 

"Sudah seperti sungai saja dalam rumah ini," tambah Marsini, warga lainnya yang berada di tepian jalan tersebut.

Meski Marsini terus menguras air yang merendam rumahnya. Tetapi air banjir masih terlihat tidak mengering, malah terus bertambah. Hujan sejak pagi hingga siang belum kunjung reda.

"Belum bisa dikuras air didalam rumah, belum dapat kering karena kan masih hujan deras. Nanti perlahan-lahan dikuras lagi," tambah Marsini yang terlihat memegang sapu dan ember menguras air yang masuk ke rumahnya.

Banjir yang menerjang perumahan warga di Jalan Baru tersebut, berasal dari air kiriman dari area Pasar Induk. Lahan pasar tersebut juga lebih tinggi dibandingkwn dengan halaman rumah warga sekitar. Pasar Induk tersebut berada tepat di depan komplek perumahan warga berseberangan dengan Jalan Baru.

Kendaraan sepeda motor dan mobil warga yang terparkir di garasi rumah warga juga terendam banjir sebatas setengah ban.

Tembok pembatas Pasar Induk yang jebol, berdasarkan pantauan Riaupos.co, tampak rubuh mencapai sepanjang sekitar 50 meter. Berada di paling ujung dekat pengkolan Jalan Baru. Air dari pasar Induk yang meluber ini yang diakui warga membanjiri perumahan mereka sehingga kondisi banjir semakin tinggi.

Laporan: Joko Susilo

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook