Pendidikan Tinggi 60 Persen Dipegang PTS

Pekanbaru | Jumat, 05 April 2019 - 13:26 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) -- Jumlah perguruan tinggi (PT) terbanyak di Indonesia ini adalah PT swasta yakni 60 persen. PTS memegang peranan yang sangat besar mencerdaskan kehidupan generasi bangsa, sehingga PTS tidak bisa diabaikan keberadaannya.

Itu disampaikan Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X Prof Dr Heri  kepada Riau Pos di sela-sela wisuda sarjana Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) dan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) Hang Tuah Pekanbaru, baru-baru ini.

Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun

 Hadir, Pengurus Yayasan Hang Tuah Moh Sukri SH, Ketua STIKes Hang Tuah Pekanbaru Ahmad Hanafi SKM MKes dan Ketua STMIK Hang Tuah Dr Muhardi.

Secara angka, katanya, jumlah PT ada 4.500 unit. 60 persen adalah perguruan tinggi swasta. Kemudian jumlah mahasiswa 7 juta orang. Sebanyak 4,5 juta orang berkuliah di perguruan tinggi swasta. Ini menandakan kontribusi PTS sangat besar. Oleh sebab itu swasta harus mendapatkan perhatian. Artinya tidak ada lagi dikotomi antara perguruan tinggi swasta dengan perguruan tinggi negeri.

Ia juga menyebutkan, dosen menjadi motor pengembangan mahasiswa. Diharapkan para dosen berkualitas agar lulusan bisa bersaing baik nasional maupun internasional. Ditambah lagi sekarang ini, persaingan semakin meningkat.(jrr)

(Laporan Herianto Baserah, Kota)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook