PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Polresta Pekanbaru mengadakan syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-50 tahun 2021 di Aparatur Sipil Negara (ASN) Polresta Pekanbaru. Kegiatan ini dilaksanakan di aula Zapin Mako Polresta Pekanbaru, Senin (29/11) kemaren.
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Dr Pria Budi menyampaikan, ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap keluarga besar Korpri yang sudah dan sedang mengemban tugas, mengemban tanggung jawab, serta mengemban pengabdian negara, kepada bangsa, dan kepada rakyat di seluruh penjuru tanah air dan dunia.
Ia mengatakan, Korpri sebagai satu-satunya wadah bagi pegawai di Republik Indonesia harus selalu berupaya terus menerus dalam meneguhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa.
"Korpri sebagai satu-satunya wadah bagi pegawai Republik Indonesia, selalu berupaya terus menerus dalam meneguhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa, menjaga netralitas dan hanya berkomitmen tegak lurus terhadap kepentingan bangsa dan negara," ujar Kapolresta.
Kapolresta Pekanbaru berharap, di HUT ke-50 Korpri dapat lebih meningkatkan kinerja, terutama di bidang pelayanan publik. "Peringatan HUT ke-50, Korpri diharapkan mampu meningkatkan kinerja, terutama di bidang pelayanan publik, meningkatkan semangat profesionalitas seluruh PNS," harapnya.
Selain itu juga, pria berpangkat tiga melati di pundaknya itu berharap agar memantapkan fungsi organisasi Korpri sebagai perekat pemersatu bangsa, memantapkan netralitas seluruh anggota, meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani, meningkatkan kepedulian sosial dan lingkungan dalam bentuk kegiatan olahraga dan bakti sosial.(dof)