JAKARTA (RIAUPOS.CO) - PSSI buka suara terkait Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Amaiyn yang belum juga menampakkan diri di latihan Timnas U-23 Indonesia. PSSI tetap yakin Selangor FA akan segera melepas dua pemain muda Indonesia tersebut.
Seperti diketahui, Timnas U-23 saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Bali. Namun, sudah nyaris seminggu menggelar TC, kedua pemain tersebut belum juga datang karena masih belum dilepas Selangor FA.
Selain Evan Dimas dan Ilham Udin, juga Ezra Walian yang belum terlihat. PSSI sendiri langsung bergerak cepat, termasuk mengirim surat kepada Almere City untuk melepas Ezra Walian. Mereka yakin dalam waktu dekat, ketiga pemain tersebut akan langsung datang.
“Proses sedang berlangsung. Kami memahami konsekuensi pemain yang memperkuat tim luar negeri. Komunikasi sedang berlangsung, semua punya spirit buat sukses, dan Malaysia juga bagian dari Asian Games yang memahami betul hal ini,” ungkap Waketum PSSI, Joko Driyono kepada wartawan.
Menurut Jokdri - sapaan akrabnya, tanggapan dari klub-klub juga sudah positif. Jadi tinggal menunggu waktu saja Evan Dimas, Ilham Udin, dan Ezra Walian bergabung ke Timnas U-23.
“Tanggapan mereka sangat positif. Kini kami menunggu waktu di antara kompetisi domestik mereka, agar pemain bergabung bersama kami,” ujarnya.(jpnn)
Jokdri.(ies/jpnn)