PRA PIALA DUNIA 2022

Negara-Negara Besar Eropa Menang

Olahraga | Senin, 29 Maret 2021 - 21:04 WIB

Negara-Negara Besar Eropa Menang
Para pemain Inggris saat merayakan gol Mason Mount ke jala Albania dalam Pra Piala Dunia Zona Eropa, Senin (29/3/2021) dini hari. (TWITER FIFA)

PARIS (RIAUPOS.CO) - Kualifikasi Piala Dunia 2022, Senin (29/3/2021) sejumlah tim nasional unggulan berhasil meraih kemenangan. Inggris berhasil tundukkan Albania, sementara Jerman menang tipis atas Rumania.

Prancis sempat menghadapi Kazakhstan di Grup D mengalami kesulitan. Namun, gol Ousmane Dembele dan gol bunuh diri pemain Kazakhstan membuat mereka menang dengan kor akhir 2-0.


Hasil serupa juga didapat Inggris yang mengadapi Albania. Bertandang ke Stadion Arena Kombetare, Inggris menang dengan skor 2-0.

Gol pertama Inggris dicetak Harry Kane. Kemudian gol pamungkas disumbang Mason Mount. Kemenangan itu membuat skuad asuhan Gareth Southgate memuncaki Grup I untuk sementara dengan enam poin dari dua kali menang.

Spanyol berhasil meraih kemenangan 2-1 saat bertandang ke Georgia di Boris Paichadze Stadium. Spanyol sempat tertinggal lebih dulu.

Georgia mencetak gol pada menit ke-43 lewat sepakan Khvicha Kvaratskhelia. Tim tamu baru menyamakan kedudukan pada menit ke-56 lewat gol Ferran Torres dan mengamankan kemenangan lewat gol Daniel Olmo di injury time.

Sementara Jerman dengan susah payah harus mengalahkan Rumania. Berangkat ke Bukares, Jerman kesulitan menembuss pertahanan Rumania yang disiplin.

Jerman baru bisa mencetak gol melaui sepakan Serge Gnarbi. Gol tunggal pemain Bayern Munchen itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta.

Sementara it Timnas Italia meraih kemenangan dengan skor 2-0 saat bertandang ke markas Bulgaria. Italia menang dengan skor 2-0. Gol Italia disumbang Andrea Belotti dan Manuel Locatelli.

Berikut Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa:

Kazakhstan 0-2 Prancis
Albania 0-2 Inggris
Armenia 2-0 Islandia
Denmark 8-0 Moldova
Georgia 1-2 Spanyol
Bulgaria 0-2 Italia
Romania 0-1 Jerman

Sumber: FIFA/Soccerway/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook