POPNAS XVI 2023

Riau Targetkan Raih Tiga Emas di Cabang Olahraga Menembak

Olahraga | Minggu, 27 Agustus 2023 - 19:00 WIB

Riau Targetkan Raih Tiga Emas di Cabang Olahraga Menembak
Kadispora Riau Boby Rachmat (tiga dari kiri) dan pelatih Donny (paling kanan) foto bersama para atlet menembak Riau usai latihan di Lapangan Tembak Jakabaring Sport City, Ahad (27/8/2023). (DISPORA RIAU UNTUK RIAUPOS.CO)

PALEMBANG (RIAUPOS.CO) - Cabang olahraga (cabor) menembak Riau yakin bisa menyumbangkan tiga medali emas dalam Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII 2023 di Palembang, Sumatra Selatan (Sumsel), 26 Agustus-4 September 2023. Target ini dianggap realistis dan akan diperjuangkan pada atlet.

Hal itu diungkapkan pelatih menempak Pengprov Perbakin Riau, Donny, saat ditemui di Palembang, Ahad (27/8). Lelaki yang bertugas sebagai PNS di Dinas Perkebunan Riau ini mengaku para atletnya sudah siap dengan target tersebut.


"Target tiga emas ini kami rasa realistis," jelasnya.

Dia mengakui, baik Dispora Riau maupun Pengprov Perbakin Riau sebenarnya tidak membebankan target apa-apa. Namun dia yakin para petembak Riau bisa mempersembahkan emas tersebut untuk Riau dalam pertandingan tingkat pelajar ini.

Keyakinan Donny diperkuat dengan kehadiran petembak Riau yang kini sedang Pelatnas untuk Asian Games 2023, Rihadatul Asifa, yang diberi izin oleh PB Perbakin untuk memperkuat Riau dalam Popnas kali ini.

Asifa diberi izin tiga hari oleh PB Perbakin untuk memperkuat Riau. Dia akan turun di tiga nomor, yakni satu nomor individu dan dua nomor beregu.

Meski sangat mengandalkan Asifa, namun Riau tidak memberi beban tinggi kepadanya. Dia berharap semua atlet tembak Riau ikut bekerja keras, termasuk dua petembak yang saat ikut latihan rutin di Senayan, Jakarta, berama klub menembak asal India.

Pada Popnas kali ini, Riau diperkuat 12 petembak, masing-masing 6 atlet putra-putri. Mereka akan memulai pertandingan pada Senin (28/8) di Lapangan Tembak Jakabaring Sport City.

Kadispora Riau, Boby Rahmat, yang melihat langsung tim menembak Riau saat latihan pada Sabtu (27/8) siang, juga mengaku optimistis Riau akan bisa berbuat banyak dalam cabor ini. Dia berharap para petembak Riau konsentrasi penuh dalam pertandingan.

"Semoga menembak bisa memberikan yang terbaik untuk Riau," ujar Boby.

Laporan: Hary B Koriun (Palembang)
Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook