PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Vihara Satya Dharma (Ling Thian Miao) atau Kwan Tee Kong Bio, Palas, Rumbai, panitia mengawalinya dengan menggelar Turnamen Badminton Trophy Kwan Tee Bio (KTB) Cup ke-2.
Turnamen tersebut telah diselenggarakan pada 20 -22 Juli 2018 di Gedung Olahraga Badminton Centre (GOR ABC), Jalan Angkasa Pekanbaru.
Turnamen bulutangkis ini diikuti 168 peserta dari berbagai kalangan pemain bulutangkis di Kota Pekanbaru.
Seiring dengan semaraknya demam Piala Dunia beberapa waktu lalu, panitia mengemas kegiatan dengan memberi nama-nama Tim Badminton dengan nama negara yang menjadi peserta Piala Dunia 2018. Di mana, empat tim yang berhasil lolos ke semifinal di antarnya Jepang, Kostarika, Kolombia dan Brazil.
Berdasarkan penjelelasan Ketua Panitia KTB Cup ke-2, Acian Kompas, KTB Cup Ke-2 berlangsung sangat alot, menyita cukup banyak waktu karena turnement berlangsung cukup sengit.
Hasil akhir dari turnament yang berlangsung selama tiga hari itu, membawa Brazil yang diwakili Tio A Sia dan Awi Beras berhasil merebut trofi Kwan Tee Bio (KTB) Cup ke-2 setelah mengalahkakan Kolombia yang diwakili Ache Effendi dan Tio A Han.
Kolombia harus puas menempati posisi kedua. Sedangkan juara ketiga yang merupakan juara bersama ditempati Kostarika dan Jepang.
Di samping trofi, juara I, II dan III juga mendapat medali dan uang pembinaan. Para peserta juga memperoleh hadiah lucky draw berupa 2 unit TV Led 32 inchi.
Acian Kompas menjelaskan, jumlah peserta tahun ini jauh bertambah dibanding turnamen tahun lalu. Selain dalam rangka memeriahkan acara peringatan HUT Vihara Satya Dharma yang ke-2, turnamen tersebut juga ditujukan untuk memunculkan bibit-bibit pemain badminton di Kota Pekanbaru, sekaligus untuk menjalin keakraban berbagai kalangan khususnya pemain badminton.
“Acara kita ini juga didukung dan dihadiri Ketua Panitia HUT Vihara Satya Dharma Rudi Hartono, Wakil Ketua Panitia Stephen Sanjaya dan Jasin Junus, serta beberapa panitia dan pengurus Vihara lainnya. Mereka khusus hadir pada saat penutupan turnamen,” ujar Acian Kompas.(cr2)
Menurut Ketua Panitia HUT Vihara Satya Dharma, Rudi Hartono, perayaan HUT kali ini cukup sederhana dan lebih fokus pada berbagai perlombaan dan bakti sosial. Selain Turnament Badminton KTB Cup Ke-2, peringatan HUT ini juga dirangkai dengan berbagai perlombaan di antaranya lomba menyanyi, lomba memasak, lomba mewarnai, turnamen catur Cina ‘Xiang Qi’ dan lain sebagainya.
Panitia juga mengadakan bazar dengan nama food festival yang diikuti sekitar 50-an stand, serta baksos pengobatan gratis pada tanggal 3 Agustus 2018.(cr2)