PIALA FA

Senangnya Vardy dengan Gelar Major Kedua yang Diraihnya

Olahraga | Senin, 17 Mei 2021 - 08:06 WIB

Senangnya Vardy dengan Gelar Major Kedua yang Diraihnya
Pemain senior Leicester City, Jamie Vardy, saat mengangkat trofi Piala FA 2021, usai timnya mengalahkan Chelsea di final yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Ahad (16/5/2021). (TWITTER LEICESTER)

LONDON (RIAUPOS.CO) – Perasaan penuh sukacita tengah menggandrungi pemain bintang Leicester City, Jamie Vardy, usai berhasil menyabet gelar juara di ajang Piala FA 2020-2021. Dia pun meluapkan rasa sukacitanya lewat sebuah unggahan di media sosial.

Vardy langsung mengunggah sebuah foto di Instagram pribadinya, @vardy7, tak lama usai memastikan Leicester menjadi juara di Piala FA musim ini. Dia pun menampilkan foto dirinya yang tengah menenteng trofi Piala FA di tengah Stadion Wembley.


Kegembiraan terlihat jelas dalam wajah Vardy pada foto tersebut. Sukacita yang tengah dirasakan Vardy pun kian terlihat jelas lewat caption yang dituliskannya pada foto tersebut.

"FA Cup.. lengkap sudah, sobat!" tulis Vardy dalam unggahannya tersebut.

Tentu saja, kesuksesan Leicester menggondol gelar juara Piala FA 2020-2021 semakin membuat mentereng karier Vardy. Sebelumnya, dia sudah membawa timnya tersebut merebut gelar juara bergengsi lainnya.

Tepatnya, gelar juara diraih di ajang Liga Inggris. Leicester  menyegel gelar juara di Liga Inggris pada musim 2015-2016. Sejak saat itu, mereka belum bisa merebut gelar juara lagi di ajang mana pun dan baru menghentikan puasanya di pentas Piala FA.

Gelar juara Piala FA 2020-2021 sendiri didapatkan Leicester  usai menaklukkan Chelsea di partai final. Bermain di Stadion Wembley, Minggu (16/5/2021) dini hari WIB, Leicester menang dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Leicester dicetak oleh Youri Tielemans pada menit ke-63. Kesuksesan ini membawa Leicester merebut trofi Piala FA untuk pertama kalinya sepanjang sejarah klub.

Leicester sendiri sudah tampil lima kali di final Piala FA, tetapi baru tahun ini mampu merebut gelar juara. Terakhir kali mereka mentas di partai puncak Piala FA pada 1968-1969. Kala itu, mereka menyerah dari Manchester City dengan skor 0-1.

Berkat kemenangan tersebut, Leicester pun menjadi tim ke-44 yang memenangkan trofi Piala FA sejak digelar pada musim 1871-1872. Terakhir, ada Wigan Athletic yang tampil sebagai pemenang ke-43 Piala FA. Itu terjadi sekira delapan tahun lalu tepatnya musim 2012-2013.

Sumber: Mirror/News/The Sun
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook