PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PSPS Riau (Riau FC) memulai petualangannya di Liga 2 musim 2023/2024, Senin (11/9) malam ini pukul 20.30 WIB. PSPS akan menghadapi Persiraja Banda Aceh di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh. Tiga poin dipatok sebagai modal awal dibidik untuk memuluskan target lolos ke Liga 1.
“Kami sudah melakukan persiapan dengan baik. Makanya kami optimis meraih poin penuh pada laga nanti (lawan Persiraja, red). Semua sudah sangat siap, begitu juga dengan dua pemain asing, meskipun masih perlu waktu untuk adaptasi,” ujar pelatih PSPS Jan Saragih kepada Riau Pos, Ahad (10/9).
Namun, Jan Saragih mengaku tetap mewaspadai Persiraja Banda Aceh selakuu tuan rumah. Apalagi, Persiraja diperkuat beberapa pemain nasional seperti Andik Vermansah, Rivki Mokodompit, Muammar Khadafi, serta pemain asing asal Jepang Arata Takatori. ‘’Harapan kita, semua pemain fit,’’ ujarnya.
Target meraih poin juga digaungkan Chief Executive Officer (CEO) PSPS Effendi Syahputra. “Kita ketahui Persiraja Banda Aceh sangat kuat di kandangnya. Namun, kami optimis dengan kekuatan yang ada, in sya Allah kita bisa curi poin di sana,” ujar Effendi Syahputra.
Berdasarkan head to head, kedua tim sudah bentrok 13 laga di level Liga 2. Dari 13 laga tersebut, Persiraja lebih banyak memenangkan pertandingan. Bahkan, PSPS tujuh kali kalah saat bertemu Persiraja di Aceh.
Musim lalu, Persiraja berhasil mengalahkan PSPS dengan skor 2-1 di kandang.
Pada 28 Agustus 2019, Persiraja mengalahkan PSPS dengan skor 2-1. Kemudian 6 Agustus 2016, Persiraja kembali mengalahkan PSPS 3-2. Namun, PSPS meraih poin penuh di dua laga lainnya pada 25 Agustus 2008 di mana PSPS menang tipis 1-0 dan pada 3 Mei 2014 PSPS menang 2-1 Persiraja.
Selain itu, PSPS juga pernah menahan imbang Persiraja di Aceh. Itu terjadi di Liga 2 pada 12 Agustus 2017 lalu. Kala itu Persiraja s PSPS berakhir dengan skor 2-2. Enam laga lainnya di gelar di markas PSPS. Di enam laga tersebut, PSPS Riau menang 3 kali, 2 kali kalah dan sisanya seri.
Musim ini, Persiraja punya komposisi pemain mumpuni seperti Andik Vermansah dan David Laly yang baru gabung. Laskar Rencong juga punya pemain asing bek tengah asal Jepang Arata Takori dan striker Ricardo Pires dari Brazil. Jadi tak mudah untuk meraih poin di laga perdana ini.
Apalagi pelatih Persiraja Achmad Zulkifli juga tak mau kehilangan poin. Menjelang pertandingan menghadapi PSPS, diakui Zulkifli skuad Persiraja sudah siap. “Karena kita main di kandang, kita perlu hasil menang,” kata Pelatih Persiraja Banda Aceh, Achmad Zulkifli dalam konferensi pers sebelum bertanding, Ahad (10/9).
Laskar Rencong dikatakan telah mempersiapkan strategi khusus untuk mendapatkan hasil maksimal dari tim tamu. “Yang pasti kita sudah siapkan dream plan untuk melawan PSPS. Kalau mau menang kami harus pressing dan harus menyerang,” ujarnya.(dof/das)