PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - HINGGA putaran pertama Liga 2 musim 2018 usai, pemain depan PSPS Firman Septian saat ini tercatat sebagai top skor sementara tim berjuluk Askar Bertuah.
Firman saat ini tercatat mengoleksi enam gol mengungguli rekan-rekannya yang lain dibarisan depan PSPS.
Firman Septian terakhir menyumbang dua gol kala PSPS menjamu Persiraja Banda Aceh dengan kemenangan 4-2. Sedangkan untuk diposisi pencetak gol terbanyak kedua diraih oleh Muhammad Renggur dan Andre Abu Bakar dengan raihan empat gol.
Selain tiga top skorer PSPS Riau, ada juga sejumlah nama pemain yang juga turut menyumbangkan gol PSPS yakni, Tegar Pangestu dengan dua gol, serta Redo Rinaldi dan Zamrony masing-masing dengan satu gol. Namun sayang, Tegar Pangestu saat ini sudah hengkang ke klub Persis Solo usai putaran pertama Liga 2 musim 2018 berakhir.
Hingga mach ke 11 liga 2, saat ini PSPS berhasil finis diposisi keempat dengan raihan 17 poin. 17 poin tersebut didapatkan dari empat kemenangan, lima hasil seri dan dua kali kekalahan. Dari 11 pertandingan yang dijalani PSPS tersebut, PSPS berhasil mencetak 18 gol kegawang lawan dan kemasukan 16 gol.
Di posisi ketiga, dihuni oleh tim Perserang Serang dengan raihan poin yang sama yakni 17. Namun tim asal provinsi Banten tersebut lebih unggul dalam hal kemenangan yakni lima kali kemenangan. Soal produktifitas gol, sebenarnya PSPS lebih unggul. Pasalnya Perserang baru mampu mencetak 12 gol dan sudah kemasukan 18 gol.
Sedangkan diposisi dua masih dihuni oleh Persis Solo yang belum tergantikan sejak awal kompetisi dimulai dengan raihan 21 poin. Untuk posisi pertama juga masih ditempati oleh Semen Padang FC yang juga belum tergantikan dengan raihan 22 poin.
Setelah jeda kompetisi putaran pertama selesai, PSPS akan menjalani laga away melawan Persiraja Banda Aceh pada Ahad (5/8) pukul 20.30 WIB. Kemudian dilanjutkan laga home di Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai melawan Persis Solo pada Jumat (10/8).(ksm)
(Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru)