Hotman Paris Jadi Kuasa Hukum Keluarga Imam Masykur

Nasional | Kamis, 31 Agustus 2023 - 13:33 WIB

Hotman Paris Jadi Kuasa Hukum Keluarga Imam Masykur
Pengacara Kondang Hotman Paris. (ANTARA)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Kasus penculikan, penyiksaan, dan pembunuhan Imam Masykur terus memantik keprihatinan dari para pegiat kemanusiaan di Aceh. Kemarin (30/8), mereka berunjuk rasa untuk menuntut keadilan atas kematian Masykur.

Massa yang menamakan diri Solidaritas Masyarakat Aceh untuk Keadilan (Somad) berunjuk rasa di depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh.


Adik kandung korban, Fakhrul Razi, juga ikut dalam aksi kemarin. Dia merasa sangat sakit hati mendengar abangnya dibunuh.

Dia mengungkapkan, ekonomi keluarganya bergantung kepada Masykur. "Kami ini keluarga miskin. Abang saya merantau ke Jakarta mencari nafkah untuk kami. Tapi, dia disiksa dan dibunuh oknum yang tidak bertanggung jawab," keluhnya sebagaimana yang dilansir Harian Rakyat Aceh.

Sementara itu, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea kini menjadi kuasa hukum keluarga Imam Masykur. Tim Law Firm Hotman Paris & Partners telah menyambangi langsung keluarga Masykur di rumahnya di Dusun Arafah, Gampong Mon Keulayu, Kabupaten Bireuen.

Kehadiran pengacara di bawah naungan Hotman 911 itu bertujuan menerima surat kuasa dari Fauziah, ibu kandung Masykur. Pada pertemuan tersebut, Fauziah menyampaikan, pihak keluarga telah memberikan kuasa kepada Hotman Paris Hutapea untuk menyelesaikan masalah hukum yang menimpa Masykur.

"Kami berharap kepada tim kuasa hukum dari Aceh untuk membantu keluarga kami menuntaskan kasus yang menimpa anak kami Imam Masykur," ujar Fauziah.

Dia berharap tim kuasa hukum Hotman dapat mengawal proses hukum hingga para pelaku dijatuhi hukuman yang setimpal. Bila perlu, para pelaku dihukum mati.

Sementara itu, Zubir SH, koordinator Hotman Paris 911 dari Aceh, menegaskan bahwa pihak pengacara dari Aceh bergabung di bawah naungan Hotman Paris 911 untuk mengadvokasi kasus tersebut.

"Kedatangan kami hari ini (kemarin, Red) bertujuan melakukan penandatanganan surat kuasa dari keluarga Imam Masykur dengan Hotman Paris Hutapea. Selanjutnya, kami akan mempersiapkan keberangkatan keluarga korban ke Jakarta untuk bertemu langsung dengan Hotman Paris Hutapea," jelas Zubir.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook