Aryaduta Pekanbaru Suguhkan Promo Bukber hingga Staycation di Ramadan

Nasional | Sabtu, 25 Maret 2023 - 12:00 WIB

Aryaduta Pekanbaru Suguhkan Promo Bukber hingga Staycation di Ramadan
Konsumen mengambil makanan untuk berbuka puasa di Restoran Tirta Ayu Hotel Aryaduta Pekanbaru, Jumat (24/3/2023). (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Suasana berbuka di Restoran Tirta Ayu Aryaduta Hotel Pekanbaru terasa begitu hangat. Dengan suguhan 50 menu yang fresh dan live cooking, memberikan pengalaman berbuka yang mengesankan. Di tambah lagi tempatnya yang nyaman dengan view tepian kolam renang, membuat momen berbuka menjadi semakin spesial.

Selama Ramadan ini, hotel yang berlokasi di Jalan Diponegoro Kota Pekanbaru ini menghadirkan beragam promo menarik yang dikemas dalam paket berbuka puasa (iftar) hingga staycation. Menariknya, semuanya dihadirkan dengan special price yang terjangkau bagi masyarakat.


Hal itu dikatakan oleh Director of Sales Aryaduta Hotel Titi Amri. Menurutnya, Aryaduta Pekanbaru sangat cocok menjadi rumah bagi keluarga dan teman ataupun bersama dengan komunitas. "Khusus Ramadan ini hingga 20 April 2023, kami menyiapkan paker Iftar Mubarak. Hanya dengan Rp150 ribu per orang, tamu sudah mendapatkan variasi menu yang berbeda setiap hari, dengan pilihan menu mulai dari masakan Arab, Malaysia dan Indonesia, lengkap dengan 5 stan makanan, 50 jenis menu yang beragam dan hiburan live music terangnya kepada Riau Pos.

Pengunjung juga bisa mendapatkan penawaran special berupa beli 10 gratis 1 dan juga harga khusus untuk pengguna kartu Nobu, Matahari dan Hypermart. Di samping itu, Aryaduta Pekanbaru juga menyiapkan paket khusus untuk takjik dan snack seharga Rp45 ribu per orang dengan beragam menu pilihan setiap harinya.

Sedangkan untuk paket menginap atau Ramadhan Staycation, Aryaduta Pekanbaru menawarkan kamar luas yang sempurna untuk pengalaman menginap bersama keluarga. "Paket kamar mulai dari Rp450 ribu per malam sudah termasuk sarapan atau sahur untuk 2 orang dan Rp600 ribu per malam di tipe superior sudah termasuk dengan sarapan atau sahur dan makan malam atau buka puasa untuk 2 orang di Tirta Ayu Restaurant," terangnya.

Tersedia pula Ramadan Meeting Package khusus bagi yang membutuhkan ruangan meeting private. "Kami menyediakan tempat untuk berbuka puasa mulai dari harga Rp120 ribu per orang, sudah termasuk dengan penggunaan ruangan maksimal 4 jam, sound system standard dengan 2 mic, satu set layar dan proyektor, dan juga ustad (syarat dan ketentuan berlaku, red). Booking minimal 5 hari sebelum acara," paparnya.

Tak lupa pula paket Lebaran Staycation dan Halal Bihalal Package yang layak dinikmati untuk menemani momen hari raya Idulfitri.

Untuk minikmati paket Lebaran Staycation, pengunjung cukup membayar mulai dari Rp500 ribu per malam untuk tipe superior  sudah termasuk fasilitas pemakaian area kolam renang serta sarapan pagi untuk 2 orang di Tirta Ayu restaurant. Harga khusus untuk kamar upgrade dan lebih besar.

Sedangkan Halal Bihalal Package sendiri memberikan pengalaman silaturahmi yang spesial dengan  hidangan pilihan, hanya dengan Rp120 ribu per orang, sudah termasuk pemakaian ruangan untuk 4 jam, standard sound system, screen dan projector serta menu pilihan dari chef professional. "Seluruh harga yang ditawarkan sudah termasuk pajak dan biaya layanan, harga makan berlaku per orang kecuali dinyatakan lain. Untuk informasi lebih lanjut tentang penawaran dan reservasi, hubungi Pusat Reservasi Aryaduta di bit.ly/AryadutaReservations atau kunjungi aryaduta.com," jelasnya.(azr)
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook