200 Pengurus dan Kader Demokrat Riau Hadiri Rapimnas

Nasional | Jumat, 16 September 2022 - 12:33 WIB

200 Pengurus dan Kader Demokrat Riau Hadiri Rapimnas
Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho saat menghadiri Rapimnas Demokrat di Jakarta Convention Centre, Kamis (15/9/2022). (AFIAT ANANDA/RIAUPOS.CO)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Ratusan Pengurus dan Anggota Fraksi Partai Demokrat menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat, yang diadakan di Jakarta Convention Center, Kamis (15/9).

Sebanyak 200 Pengurus dan Anggota Fraksi Partai Demokrat menghadiri Rapimnas yang betujuan mengkomunikasikan dan memantapkan strategi Partai Demokrat menjelang pesta demokrasi di 2024.


Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Riau H Agung Nugroho SE MM mengatakan, DPD Partai Demokrat Riau siap mengikuti komando arahan dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhono (AHY).

"Kehadiran kami membawa ratusan pengurus dari DPD dan DPC se-Provinsi Riau ke Jakarta hari ini adalah bentuk kami mengikuti komando Mas Ketum AHY," kata Agung usai kegiatan.

Selanjutnya Agung mengatakan bahwa ia bersama para pengurus sudah sangat siap memenangkan AHY di Pilpres 2024. Selain pengurus DPD dan DPC Partai Demokrat se-Riau tampak seluruh pengurus Partai Demokrat se-Indonesia membirukan venue JCC.

Kegiatan Pengurus DPD Riau di Ibu Kota Jakarta selain mengikuti Rapimnas Partai Demokrat, juga mengikuti Pelantikan Pengurus Srikandi Partai Demokrat, dan puncak perayaan HUT ke-21 Partai Demokrat.

Terpisah, Kepala Badan Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat DPD Demokrat Riau Siti Aisyah mengatakan, bahwa ia bersama pengurus lain sangat senang karena bisa hadir di Jakarta dan bisa mengikuti acara yang memiliki ruang lingkup skala nasional.

"Alhamdulillah kami hadir di Jakarta bersama pengurus DPD Partai Demokrat dan pengurus srikandi Riau untuk mengikuti rangkaian Rapminas Partai Demokrat, dan pelantikan Srikandi serta perayaan HUT ke-21 Partai Demokrat yang dilaksanakan, Jumat (16/9)," pungkas Aisyah.(nda)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook