JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, dikabarkan jatuh sakit dan dilarikan ke salah satu rumah sakit di Singapura.
Juru Bicara Menko Marves, Jodi Mahardi, mengungkapkan bahwa Luhut memang tengah menjalani perawatan di rumah sakit, lantaran kondisi kesehatannya menurun. Selanjutnya, menurut anjuran dokter, Luhut diharuskan beristirahat total.
"Berdasarkan anjuran dokter, beliau diminta untuk melakukan bedrest guna mempercepat pemulihan kesehatannya," kata Jodi, dilansir dari Antara, Sabtu (7/10).
Meski tak menyebutkan detail kondisi dan penyakit apa yang diderita Menko Marves, namun Jodi berharap masyarakat turut mendoakan kesembuhan dan kesehatan Luhut.
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan lebih lanjut tentang kondisi terbaru Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Sebelumnya, Menko Luhut diketahui ikut dalam agenda Presiden Jokowi yakni saat peresmian Kereta Cepat Jakarta – Bandung Whoosh pada 2 Oktober 2023 lalu.
Selain itu, Menko Luhut sendiri juga diketahui merangkap banyak jabatan dan tugas, beberapa di antaranya Ketua Tim Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI), Ketua Komite Kereta Cepat Jakarta – Bandung, Koordinator PPKM Darurat Wilayah Jawa – Bali, dan lain-lain.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi