TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Kasus pasien Covid-19 Kabupaten Kuansing terus bertambah. Hinga kini, total total pasien Covid-19 mencapai 693 kasus.
Hal itu diperparah dengan penambahan 4 kasus pasien positif, Sabtu (23/1). Pada hari yang sama, selain tampahan pasien positif, juga terdapat penambahan pasien yang dinyatakan sembuh.
Menurut salah seorang juru bicara penanggulangan penyebaran Covid-19 Kabupaten Kuansing, Dr Agusmandar kepada wartawan, Ahad (24/1) menyebutkan bahwa terdapat empat tambahan kasus pasien positif.
“Iya. Selain 4 penambahan pasien positif, juga terdapat 5 pasien yang dinyatakan sembuh. Pekan kemarin sempat beberapa hari nihil penambahan kasus. Namun pada akhir pekan terjadi lonjakan,” kata Agusmandar.
Empat pasien positif tersebut antara lain, Ny. NS (51) merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah, TN. T (67) warga Kecamatan Sentajo Raya, Ny. N (49) warga Kecamatan Sentajo Raya dan Ny. S (38) merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah.
Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh adalah, Ny. N (55) merupakan warga Kecamatan Pangean, Ny. GW (20) warga Kecamatan Pangean, Tn. BK (24) Kecamatan Sentajo Raya, Ny. D (4) warga Kecamatan Kuantan Tengah dan Tn. MW (33) merupakan warga Kecamatan Pangean.
“Untuk empat penambahan, sudah dilakukan isolasi mandiri. Dengan demikian, jumlah isolasi mandiri menjadi 25 orang, rawat di rumah sakit 6 orang, sembuh 651 dan meninggal dunia sebanyak 14 orang,” kata Agusmandar.
Dengan terjadinya penambahan itu, Agusmadar kembali mengingatkan kepada masyarakat supaya tetap mengacu ke protokol kesehatan jika berada di luar rumah.(yas)