Pasien Covid-19 Meninggal di RSUD Telukkuantan

Kuantan Singingi | Selasa, 15 Maret 2022 - 10:52 WIB

Pasien Covid-19 Meninggal di RSUD Telukkuantan
Jamaah melaksanakan Salat Jenazah DW (71), warga Kopah, Kecamatan Kuantan Tengah yang terkonfirmasi Covid-19 di RSUD Telukkuantan, Senin (14/3/2022). (MARDIAS CAN/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Setelah lama tak terdengar penambahan kasus Covid-19 di Kabupaten Kuansing, kali ini berita duka datang dari warga Kopah, Kecamatan Kuantan Tengah.

Menurut Asisten Admi­nistrasi Umum Setda Kuansing, Dr Agusmandar MSi warga Kopah yang meninggal tersebut berinisial Ny DW (71). "Iya. Tadi malam ada pasien Covid-19 yang meninggal dunia di ruang pinere RSUD Telukkuantan. Paginya, setelah disalatkan, jenazah di bawa ke Kopah untuk dimakamkan sesuai Protokol Covid-19. Sebelumnya DW sudah melakukan vaksinasi sebanyak dua kali,"ujar Agusmandar.


Agusmandar menjelaskan, pada tangggal 1 Maret, Ny DW dilakukan pemeriksaan pertama hasilnya positif. Setelah itu, dilakukan pemeriksan kedua pada tanggal 10 Maret, hasilnya masih positif. "Pasien tersebut menghembuskan napas terakhir sekira pukul 21.05 WIB. Setelah diberikan penjelasan kepada keluarga, pihak keluarga setuju dimakamkan sesuai protokol Covid-19,"kata Agusmandar.

Selain itu, kata Agusmadar, berdasarkan data per Ahad (13/3) menyebutkan bahwa terdapat penambahan kasus Covid-19 sebanyak 11 kasus. "Ada penambahan pasien Covid-19 sebanyak 11 pasien. Dengan penambahan itu, total Kasus Covid-19 Kabupaten Kuansing berjumlah 5.969 kasus,"beber Agusmandar.

Dari jumlah tersebut, isolasi mandiri berjumlah 193 orang, rawat di rumah sakit sebanyak 18 pasien, pasien yang dinyatakan sembuh 5.592 dan pasien yang dinyatakan meninggal dunia berjumlah 166 orang.

Agusmandar kembali mengimbau kepada masyarakat supaya terus mematuhi Prokes saat berada di luar rumah. Selanjutnya diimbau untuk melakukan vaksinasi demi menambah daya tahan tubuh.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kuansing Jafrinaldi mengatakan terdapat lima pasien dinyatakan sembuh. "Kabar baiknya terdapat penambahan 5 kasus yang dinyatakan sembuh,"katanya.(esi)


Laporan MARDIAS CAN dan JUPRISON, Telukkuantan

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook