Pembegalan Ojol, Nama Jalan Benar, Kotanya Salah

Kick Out Hoax | Kamis, 07 Mei 2020 - 09:45 WIB

Pembegalan Ojol, Nama Jalan Benar, Kotanya Salah

(RIAUPOS.CO) - SEJUMLAH warga Surabaya dihebohkan video yang memperlihatkan korban pembegalan tergeletak dan berlumuran darah di tepi Jalan Ahad (3/5). Rekaman peristiwa yang menyebar lewat WhatsApp itu menyebut lokasi kejadian di kawasan Perak Barat, Surabaya.

”Jl Ikan Gurame, Perak Barat, Driver grab car,” bunyi keterangan yang menyertai video tersebut di sebuah grup percakapan. Salah seorang anggota grup malah berkomentar bahwa hari itu banyak orang meninggal.


Video berdurasi 47 detik tersebut memperlihatkan seorang pria terkapar tak sadarkan diri di trotoar jalan. Tampak darah menggenang di sekitar kepala pria berbaju putih itu. Pada detik ke-38 terdengar suara pria melarang orang lain memegang tubuh korban. Nah, jika didengarkan dengan teliti, bahasa dan logatnya jelas bukan orang Surabaya.

Di YouTube, video serupa ternyata sudah beredar sejak 30 April lalu. Salah satu yang mengunggahnya adalah kanal Rajakenza Channel. Judulnya Ojek Online Dibegal dan Ditusuk dari Belakang. Sayangnya, sama sekali tidak ada keterangan tentang lokasi kejadian itu. Namun, ada sedikit petunjuk saat dalam video tersebut melintas beberapa bajaj, kendaraan roda tiga yang identik dengan DKI Jakarta.

Kepastian bahwa pembegalan itu tidak terjadi di Surabaya diungkapkan Kapolsek Krembangan Kompol Nur Suhud kemarin. ”Hoax itu, tidak ada di wilayah Krembangan. Surabaya tidak ada bajajnya,” tegas dia saat dikonfirmasi jpg kemarin. Petugas Polsek Krembangan juga sudah mengecek lokasi kejadian untuk memastikan kabar tersebut.

Sementara itu, penelusuran menggunakan situs padanan gambar mengarahkan jpg pada portal berita yang menyebutkan bahwa pembacokan tersebut terjadi di Jalan Gurame, Kelurahan Jati, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (30/4) pukul 16.30 Wib. Korban bernama Ade Bachtiar Rifai, warga Bekasi Timur. Dia pengemudi taksi online sekaligus pengusaha makanan cepat saji.

Mengutip dari portal berita pojoksatu.id (jpg ), pelaku pembunuhan telah diamankan Subdit 3 Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya pada hari yang sama. Pelaku berinisial I itu ditangkap di Jalan Taman Mini, Jakarta Timur.

Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombespol Yusri Yunus mengatakan, modus pelaku melakukan aksi kejahatannya ialah berpura-pura menjadi penumpang taksi online. Di tengah perjalanan, pelaku menusuk tubuh korban dengan obeng.

FAKTA

Video pria bersimbah darah di trotoar jalan merupakan rekaman kejadian di Jalan Gurame, Kelurahan Jati, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (30/4/2020) pukul 16.30 Wib.(jpg)

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook