Tips Turunkan Berat Badan, Cepat Langsing dengan Kurangi Kalori

Kesehatan | Minggu, 29 Januari 2023 - 02:00 WIB

Tips Turunkan Berat Badan, Cepat Langsing dengan Kurangi Kalori
Ilustrasi mengukur berat badan. Kunci yang paling sederhana menurunkan berat badan hanya cukup dengan mengurangi kalori. (POPSUGAR PHOTOGRAPHY - SHEILA GIM)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Berbagai diet ketat dilakukan agar cepat menurunkan berat badan. Tak cukup berhasil, ternyata malah menyiksa. Padahal kunci yang paling sederhana hanya cukup dengan mengurangi kalori.

Peneliti PhD, Olahraga, Latihan dan Ilmu Kesehatan, Universitas Loughborough Henrietta Graham, memberikan tips manajemen berat badan untuk merekomendasikan agar orang mengurangi kalori yang mereka makan. Sederhana, cukup dengan mengurangi 100-200 setiap hari.


“Kemungkinan besar Anda hanya perlu melakukan sedikit perubahan pada perilaku Anda saat ini untuk makan 100-200 kalori lebih sedikit atau membakar 100-200 kalori lebih banyak setiap hari,” katanya seperti dilansir dari Science Alert, Sabtu (28/1/2023).

Ia mengatakan pendekatan perubahan kecil ini lebih fleksibel, karena ada beberapa cara berbeda untuk mengurangi kalori atau membakar kalori sebanyak 100-200 setiap hari. Cara mudah ini dapat nenurunkan berat badan 1 kilogram (2,2 pon) lebih sedikit selama periode 14 bulan. Bagaimana cara melakukannya?

 

1. Berjalan dan Berbicara

Apakah itu panggilan telepon dengan rekan kerja atau mengobrol dengan teman ternyata dapat mengurangi kalori. Atau menambahkan 20-30 menit ekstra berjalan dapat membantu Anda membakar hingga 100 kalori.

 

2. Olahraga Kecil

Sebagian besar jeda iklan televisi berlangsung sekitar 2-3 menit. Luangkan waktu ini untuk berolahraga dengan melakukan crunch, lunge, atau squat. Selama program berdurasi satu jam dengan tiga jeda iklan, Anda dapat membakar hingga 100 kalori.

 

3. Hindari Bumbu Tambahan

Hindari bahan tambahan berupa keju, mentega, mayones, dan saus tomat ke dalam makanan kita untuk menambah rasa, ini cenderung mengandung lebih banyak kalori daripada yang kita sadari. Misalnya, 30 gram keju (seukuran kotak korek api kecil) mengandung 100 kalori, sedangkan 30 gram mayones (sekitar dua sendok penuh) mendekati 200 kalori.

 

4. Kurangi Gula

Minuman panas seperti latte, cappucino, dan cokelat panas bisa lebih berkalori. Anda bisa mengurangi asupan kalori sekitar 100-200 kalori dengan memotongnya. Pilihlah kopi hitam daripada menambah gula dan susu.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook