JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Dalam kegiatan sehari-hari yang dilakukan oleh anak, mereka bisa terpapar berbagai virus dan bakteri hingga mengakibatkan daya tahan tubuh dan imunitas anak menurun. Namun pada dasarnya setiap anak sudah dibekali dengan daya tahan tubuh dan imunitas anak sejak lahir.
Jadi tugas kita sebagai orang tua hanya perlu menerapkan beberapa cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan imunitas pada anak agar tidak mudah terpapar penyakit.
Daya tahan tubuh atau imunitas merupakan kumpulan sel dan struktur biologis lainnya yang memiliki kewajiban untuk melindungi tubuh dari berbagai zat asing yang bisa menyebabkan permasalahan pada kesehatan.
Imunitas akan bekerja dengan cara mengenali berbagai macam zat asing yang masuk ke dalam tubuh dan memusnahkan mereka dari tubuh sang anak. Berikut beberapa cara yang bisa digunakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan imunitas anak.
Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh dan Imunitas Anak
Memberikan ASI Secara Eksklusif
ASI mengandung sel darah putih dan antibodi yang mampu meningkatkan daya tahan tubuh dan imunitas pada anak.
Kebutuhan nutrisi pada sang ibu juga memberikan dampak baik pada kualitas ASI yang diberikan kepada si kecil. Pemberian ASI secara eksklusif pada anak dapat meningkatan daya tahan tubuh dan imunitas pada tubuh anak.
Membiasakan Tidur Cukup dan Berkualitas
Anak membutuhkan tidur kurang lebih selama 12-16 jam per hari. Saat anak tertidur, sistem kekebalan yang ada dalam tubuh akan mengalami perkembangan. Anak yang memiliki jadwal tidur yang teratur akan mudah terhindar dari segala macam penyakit.
Konsumsi Buah dan Sayuran Secara Rutin
Memperbanyak porsi buah dan sayuran yang memiliki warna mencolok seperti wortel, kacang polong, stroberi, jeruk, terong ungu, sawi hijau dapat meningkatkan imunitas pada tubuh anak. Buah dan sayuran memiliki peran penting dalam proses produksi antibodi dan sel darah putih yang melindungi tubuh pada garda terdepan agar kuat melawan bakteri dan virus.
Lindungi Anak dari Penyebaran Bakteri
Melindungi anak dari penyebaran bakteri dari lingkungan sekitar membantu untuk menjaga kualitas daya tahan tubuh dan imunitas anak. Pastikan anak berada dalam lingkungan yang bersih dan sehat, mulai dari kebersihan diri hingga segala macam peralatan yang digunakan sehari-hari. Membiasakan cuci tangan saat setelah beraktivitas dan sebelum makan juga menjadi cara ampuh untuk menjaga kualitas imunitas si kecil.
Menghindari Paparan Asap Rokok
Salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh atau imunitas pada anak adalah menghindar dari perokok aktif. Sebagai perokok pasif dapat terkena paparan asap rokok yang mengandung berbagai macam jenis racun yang dapat merusak sel dalam tubuh.
Perlu diperhatikan bahwa anak bergaul pada siapa saja yang ada di sekitar, terutama wajib menghindari para perokok. Karena dampak menghirup asap akan lebih berbahaya bagi para anak.
Konsumsi Makanan dengan Kandungan Vitamin dan Serat
Konsumsi makanan yang mengandung vitamin D seperti kacang hijau dan kacang-kacangan yang juga memiliki serat yang tinggi bisa meningkatkan imun anak. Vitamin D dalam tubuh memiliki peran penting dalam membangun kekebalan tubuh untuk melawan zat asing yang masuk.
Melakukan Imunisasi Secara Lengkap
Imunisasi pada anak memiliki manfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan imunitas pada anak. Sehingga meminimalisir terjadinya berbagai macam jenis penyakit. Jadi sang ibu harus memantau dan memeriksa imunisasi apa saja yang sudah dilakukan dan akan dijadwalkan kepada anak.
Menggunakan Essential Oil
Penggunaan essential oil dapat mendukung daya tahan tubuh pada anak dengan menyangkal bakteri dan virus yang ada di dalam ruangan. Seperti essential oil yang beraroma lavender dapat mengurangi peradangan pada tubuh serta meningkatkan aktivitas sel kekebalan anak. Kualitas daya tahan tubuh dan imunitas pada anak juga bergantung pada pola asuh yang diberikan oleh orang tua.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman