Medical Center, Chicago berpendapat bahwa apapun jenis dietnya, entah itu diet rendah karbo, diet rendah lemak atau diet ala vegetarian, memberikan efek negatif dan positif yang sama besarnya dalam menghadapi obesitas.
Baik Pagoto dan Appelhans sepakat banyak studi yang memperlihatkan kesuksesan sejumlah orang dengan menggunakan metode diet tertentu karena mereka hanya memfokuskan diri pada diet makronutrien, yaitu diet yang mengonsumsi protein, lemak atau karbohidrat saja, tapi tanpa perubahan gaya hidup, semua metode diet itu jadi sia-sia dan berat badannya kembali bertambah.
Bahkan kedua peneliti mencatat satu-satunya fakta yang konsisten dari berbagai studi tentang diet adalah kepatuhan si pelaku diet, sebagai elemen yang sangat kuat hubungannya dengan penurunan berat badan dan risiko penyakit.
‘’Diet yang digunakan dalam intervensi gaya hidup semacam ini bisa rendah lemak,