Pembangunan 35 Titik PJU Terancam Molor

Kepulauan Meranti | Senin, 09 Desember 2019 - 10:13 WIB

Pembangunan 35 Titik PJU Terancam Molor
FONDASI PJU: Beberapa fondasi tiang PJU yang sudah dibangun di Jalan Pramuka, Kelurahan Banglas Barat, Kecamatan Tebingtinggi, Kepulauan Meranti, Ahad (8/12/2019). (Wira saputra/riau pos)

KEPULAUANMERANTI (RIAUPOS.CO) -- Progres pembangunan penerangan jalan umum (PJU) Pramuka yang digadang-gadang sebagai jalan percontohan di Kabupaten Kepulauan Meranti, minim. Padahal batas waktu pengerjaan hanya tersisa 17 hari lagi.

Pantauan Riau Pos, di lapangan, Ahad (8/12) siang. Di tengah sisi median jalan itu hanya terdapat tapak pondasi dari beton. Besar kemungkinan sebagai pondasi tiang PJU. Tidak satupun material, seperti tiang dan lampu diperlukan berada di lokasi pengerjaan.


Kondisi itu dibenarkan oleh Kepala Bagian Ekonomi Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Kepulauan Meranti Abu Hanifah kepada Riau Pos melalui panggilan telepon genggam.

Proses lelang, berlangsung Oktober 2019 lalu, dan penetapan pemenang lelang November 2019. Menurutnya progres pengerjaan terbentur dengan pemesanan material seperti tiang dan lampu, harus dipasok dari Jakarta.

Sementara pagu anggaran yang akan digelontorkan Rp1,9 millar, dengan jumlah lampu yang akan dipasang sebanyak 35 titik.

Dari informasi yang ia terima melalui pelaksana, saat ini mereka sedang menunggu material tersebut. "Kabarnya sudah dikirim. Material didatangkan dari Jakarta. Sekarang sudah di perjalanan, dalam waktu dekat tiba," ungkapnya.  

Batas akhir pengerjaan jatuh pada 25 Desember 2019 ini. Jika dikalkulasi, maka sisa waktu yang dimiliki oleh pelaksana hanya terdapat 17 hari lagi.

Walau demikian Abu Hanifah tetap optimis jika pengerjaan akan rampung sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Mengingat, selain pondasi, proses pemasangan instalasi bawah tanah juga telah rampung dikerjakan oleh pelaksana.

"Tepat jadwal. Tiang tiba langsung proses perakitan dan pemasangan saja. Karena instalasi listrik bawah tanah dan tapaknya juga sudah siap," ungkapnya.(kom)

Laporan Wira Saputra, Meranti









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook