Telat Semenit Peserta SKD Gugur

Kepulauan Meranti | Jumat, 07 Februari 2020 - 08:40 WIB

KEPULAUAN MERANTI (RIAUPOS.CO) -- Jadwal daftar ulang sebelum pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dalam proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kepulauan Meranti berakhir. Namun hasil dari tahapan tersebut, sebanyak 2.458 peserta yang lolos administrasi diwarnai oleh keberadaan peserta belum melakukan pendaftaran ulang.

Melihat dari berbagi aspek keterbatasan dan kendala logis oleh peserta, panitia seleksi (Pansel) memberikan toleransi untuk pendaftaran ulang hingga berlangsungnya SKD, Jumat (7/2) pagi.


"Masih ada peserta yang belum daftar ulang.  Walaupun jadwalnya sudah berakhir,  kita akan tetap berikan kesempatan besok sebelum ujian berlangsung," ujar Kepala Sub Bidang Pengadaan dan Pemberhentian Pegawai BKD Meranti,  Budi Hardiantika, Kamis (6/2) siang.

Disebutkannya,  beberapa peserta sudah ada yang menghubungi Pansel agar diberikan dispensasi.  Selain beralasan sakit,  juga beberapa di antaranya mengaku jauh.

Pada kesempatan berbeda,  Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD),  Bakharuddin mengingatkan agar seluruh peserta yang akan daftar ulang bisa segera membawa seluruh persyaratan.  Sehingga tidak mengalami kendala saat SKD.

SKD berlangsung, Jumat (7/2) hingga Kamis (12/2) mendatang. Helat tersebut dipusatkan di lantai II gedung Afifa Sport Rintis, Kecamatan Tebingtinggi, Meranti.  SKD dilaksanakan dengan sistem Computer Asissted Test (CAT).

Ujian dibagi menjadi lima sesi. Sesi pertama mulai pukul 08:00-09:30 WIB, sesi kedua  10:00-11:30 WIB. Lanjut sesi ketiga pukul 12:00-13.30 WIB, sesi empat 14:00-15:30 WIB, dan sesi terakhir pukul 16:00-17:30 WIB.

Jika tidak ingin gagal, peserta wajib hadir 90 menit sebelum pelaksanaan SKD dimulai. Peserta juga wajib melakukan registrasi untuk melakukan pengesahan kartu tanda peserta ujian dan pemberian pin registrasi.

Peserta yang datang terlambat  tidak diizinkan mengikuti SKD, dan secara otomatis gugur.(wir)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook