JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Otoritas Arab Saudi pada Kamis (22/7) mengumumkan bahwa pelaksanaan musim haji tahun ini berjalan lancar dan aman dari virus corona serta penyakit menular lainnya. Hal ini seperti dilaporkan Saudi Press Agency.
Menteri Kesehatan Arab Saudi Tawfiq Al-Rabiah mengaitkan keberhasilan tersebut dengan sistem terintergrasi fasilitas kesehatan di tempat-tempat suci, ambulans yang dilengkapi dengan peralatan canggih, dan tim yang berkualitas, lapor kantor berita tersebut.
Kementerian menambahkan bahwa pembatasan jumlah jamaah domestik selama musim haji tahun ini juga mendukung keberhasilan tersebut.
Untuk tahun kedua berturut-turut, Arab Saudi hanya mengizinkan jamaah dari dalam negeri untuk melaksanakan ibadah haji guna mencegah penyebaran pandemi Covid-19.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi