CINA

Mayat Wanita Ditemukan setelah Sebulan Terjebak di Lift

Internasional | Senin, 07 Maret 2016 - 12:52 WIB

Mayat Wanita Ditemukan setelah Sebulan Terjebak di Lift
Di rumah kediaman inilah ditemukan mayat wanita yang tewas terkurung di lift selama sebulan.

SHANDONG (RIAUPOS.CO) - Mayat seorang wanita paruh baya ditemukan setelah sebulan terperangkap dalam lif di sebuah bangunan tempat tinggal di tengah Cina.

Polisi daerah Gaoling di kota Xi’an menemukan mayat itu pada 1 Maret, setelah libur tahun baru Cina. Lift tersebut ditutup oleh pekerja di sana pada 30 Januari, dalam posisi  tersekat di antara dua lantai.

Baca Juga :Buluh Cina Terendam Banjir, Tidak Bisa Dilalui Kendaraan Roda Dua

"Keadaannya sangat mengenaskan. Kami rasa dia mati kelaparan di situ," kata seorang penduduk tempatan. Seorang lagi warga mengatakan, tangannya seolah cacat dan ada goresan di dinding.

Lift tersebut dimatikan oleh dua petugas pemeliharaan gedung pada tanggal 30 Januari lalu, setelah ada laporan kerusakan.

Sejumlah petugas pemeliharaan gedung dipanggil untuk memperbaiki kerusakan pada lift dan mereka berteriak untuk memastikan apakah masih ada orang di dalamnya.

Pihak berwajib setempat mengatakan, mayat itu lambat ditemukan karena kebanyakan penduduk sedang berlibur dan kemudian menggunakan lift lain di kompleks itu.

Namun, polisi yang mengklasifikasikan kejadian itu sebagai pembunuhan tidak sengaja, menahan dan mendakwa perusahaan pengelola lift dan pengelola bangunan atas tuduhan lalai.

Lift maut itu

Artinya, mereka tidak mengecek dengan tepat dan dianggap lalai menjalankan prosedur pemeriksaan sebelum mematikan lift.

Apalagi, kemudian, pekerjaan memperbaiki lift ditunda karena liburan tahun baru.

Perempuan tersebut diyakini berumur 43 tahun dan tinggal sendirian di gedung itu, kata pernyataan pemerintah Gasling. Sementara keluarganya tidak terlalu sering mengunjungi perempuan itu, kata polisi.(dailymail/BBC/zar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook