CINA

Gas Bocor di Tambang Batubara, 12 Tewas

Internasional | Senin, 07 Maret 2016 - 12:49 WIB

Gas Bocor di Tambang Batubara, 12 Tewas

BEIJING (RIAUPOS.CO) -  Sedikitnya 12 pekerja tambang batubara tewas ketika terperangkap di dalam tambang yang mengalami kebocoran gas. Peristiwa tragis ini terjadi di sebuah tambang batubara di timur laut Cina, Ahad (6/3).

Seperti dilaporkan media Cina, insiden itu terjadi di kota Jilin Baishan, mengutip  kantor berita resmi Cina, Xinhua. Regu penyelamat mengatakan 12 pekerja tambang lain yang terperangkap dipastikan tewas, seorang lagi cedera dan dibawa ke rumah sakit.

Baca Juga :Buluh Cina Terendam Banjir, Tidak Bisa Dilalui Kendaraan Roda Dua

Penyebab insiden maut itu masih diselidiki. Lokasi tambang batubara di Cina terkenal sebagai salah satu yang paling berbahaya di dunia, kendati upaya peningkatan keselamatan berhasil mengurangi angka kematian dalam beberapa tahun terakhir.

Menurut Associated Press, pemerintah Cina berencana menutup sejumlah lokasi pertambangan di sdekitar Jilin untuk mengurangi surplus dalam industri biji besi dan batubara. Resikonya, ratusan ribu orang beresiko kehilangan pekerjaan.(zar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook