COBA DISELUNDUPKAN

Bandara Saudi Sita 397 Keping Perhiasan Emas

Internasional | Minggu, 06 Maret 2016 - 18:08 WIB

Bandara Saudi Sita 397 Keping Perhiasan Emas
Sebagian dari perhiasan yang akan diselundupkan masuk ke Arab Saudi.(SAUDI GAZETTE)

DAMMAM (RIAUPOS.CO) – Petugas Bea Cukai bandara King Fahd International Airport (KFIA) di Dammam, Arab Saudi, kemarin berhasil  menggagalkan upaya untuk menyelundupkan 397 potong perhiasan emas ke negara kerajaan itu.

Direktur Bea Cukai KFIA Jenderal Yousef Al-Zakan mengatakan, ketika dilakukan pengecekan sesuai prosedur kepabeanan, seorang penumpang ditemukan membawa barang-barang perhiasan emas yang disdembunyikan di balik pakaiannya.

Baca Juga :Saudi Batasi Masuk ke Raudah di Masjid Nabawi

Tersangka pelaku penyelundupan emas.(SAUDI GAZETTE)

Al-Zakan menyarankan kepada setiap penumpang untuk melaporkan ke petugas pabean jika  membawa uang atau logam mulia yang nilainya lebih dari 60.000 Riyal. (saudi gazette/zar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook