Libur Semester dan Cuti Bersama 27 Hari

Interaktif | Rabu, 23 Mei 2018 - 11:31 WIB

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Dalam bulan Ramadan ini 21 hingga 28 Mei 2018 dilaksanakan ujian semester untuk murid kelas I hingga kelas V sekolah dasar (SD). Begitu juga dengan jenjang pendidikan SMP kelas VII dan VIII.

Ketentuan ini sudah disampaikan kepada masing-masing sekolah mulai dari tingkat SD sederajat hingga SMP sederajat melalui surat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Inhu dengan Nomor 421.I/Disdikbud-Dikdas/2018/780 tertanggal 16 Maret 2018 lalu. “Pengumuman ini sebagai dasar pelaksanaan belajar mengajar, ujian semester hingga libur semester,” ujar Kadisdikbud Inhu H Ujang Sudrajat SP MSi melalui Kasi Kurikulum dan Penilaian Dikdas Syafrudin SSos MSi, Senin (21/5).

Baca Juga :46 Personel Polres Inhu Naik Pangkat di Awal Tahun

Dalam surat tersebut juga disebutkan bahwa, pengumuman kelulusan pelajar SMP dilaksanakan pada 28 Mei 2018. Kemudian pengumuman kelulusan murid SD sedejarat 4 Juni 2018. Kemudian libur semester dan cuti bersama serta libur hari raya Idul Fitri murid SD dan SMP tersebut sesuai jadwal ditetapkan mulai 11 Juni hingga 7 Juli 2018. “Sebelumnya juga ada libur yakni diawal Ramadan pada 16 sampai 18 Mei 2018 atau sebelum pelaksanaan ujian semester,” sebutnya.

 Dalam surat edaran Disdikbud Kabupaten Inhu tersebut juga telah dicantumkan awal tahun pembelajaran 2017/2018 yakni 9 Juli 2018. Bagi murid atau pelajar yang akan melanjutkan jenjang pendidikan lebih tinggi dapat mempedomani pengumuman tersebut.

Untuk kegiatan usai pelaksanaan ujian semester, kepada masing-masing sekolah juga diimbau agar tetap melaksanakan kegiatan ektrakurikuler di bulan Ramadan menjelang penerimaan hasil belajar. “Kegiatan tersebut lebih terfokus kepada peningkatan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT,” terangnya.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook