POLITIK

KPU Inhu Mulai Pelipatan Surat Suara

Indragiri Hulu | Rabu, 18 November 2020 - 18:05 WIB

KPU Inhu Mulai Pelipatan Surat Suara
Sebanyak 40 orang petugas mulai pelipatan surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Inhu, Rabu (18/11/2020).(KASMEDI/RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mulai melakukan pelipatan surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati tahun' 2020, Rabu (18/11/2020). Sesuai target, surat suara sebanyak 300.722 lembar tuntas dalam tiga hari kedepan.

Pada hari pertama pelaksanaan pelipatan surat suara, baru satu lembar surat suara ditemukan tidak sempurna. "Ada 40 orang yang direkrut untuk tenaga pelipatan surat suara," ujar Ketua KPU Kabupaten Inhu Yenni Mairida SE, Rabu (18/11/2020).


Pelipatan surat suara dilaksanakan di gedung KPU Kabupaten Inhu Jalan Raya Pamatang Reba - Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat. Pada hari pertama pelipatan surat suara dimulai sejak pukul 15.00 dan berakhir pukul 18.00 WIB.

Surat suara sebanyak 300.722 lembar sebutnya, sudah termasuk penambahan sebanyak 2,5 persen per TPS. Bahkan dari 300.722 lembar surat suara tersebut sudah termasuk untuk persiapan jika terjadi pemungutan suara ulang (PSU).

Dimana surat suara yang disiapkan untuk PSU tersebut sebanyak 2 ribu lembar. "Jumlah pemilih sesuai daftar pemilih tetap (DPT) pada pemilihan bupati dan wakil bupati tahun 2020 ini sebanyak 291.485 pemilih," sebutnya.

Kemudian sambungnya, dari pelaksanaan pelipatan surat suara pada hari pertama, baru ditemukan satu lembar yang tidak sempurna. Suara suara tersebut tidak sempurna akibat pada bagian luarnya tidak tercetak.

Laporan: Kasmedi (Inhu)
Editor: Arif/Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook