RENGAT (RIAUPOS.CO) - PT Swakarsa Sawit Raya (SSR) di Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) serahkan bantuan sembako sebanyak 734 paket. Penyerahan bantuan sembako tersebut diprioritaskan untuk warga sekitar wilayah operasional perusahaan yakni di Desa Talang Jerinjing Kecamatan Rengat Barat termasuk warga Talang Mamak di daerah itu.
Dalam penyerahan bantuan sembako ini, PT SSR bekerja sama sama dengan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Inhu.
"Penyerahan bantuan sembako ini dilaksanakan dibeberapa titik penyaluran," ujar Direktris PT SSR, Maria Fransiska, di sela-sela acara penyerahan bantuan, Jumat (15/5/2020).
Dijelaskannya, bantuan paket sembako dari PT SSR diserahkan di antaranya melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Inhu. Dalam hal ini paket bantuan sembako dari PT SSR diserahkan oleh Anggrian Lb Gaol mewakili perusahaan dan diterima Sekretaris Daerah Kabupaten Inhu Ir H Hendrizal MSi.
Paket bantuan sembako melalui tim gugus tugas ini sebanyak 300 paket. Kemudian bantuan paket sembako untuk warga terdampak Covid-19 diserahkan melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Talang Jerinjing sebanyak 34 paket.
Untuk penyaluran bantuan sembako kepada warga disekitar areal perusahaan, diserahkan sebanyak 400 paket.
"Penyerahan bantuan sembako kepada warga di sekitar areal perusahaan dilakukan dor to dor," sebut Direktris PT SSR.
Penyerahan bantuan sembako kepada warga sekitar perusahaan sengaja dilakukan dor to dor dalam rangka untuk mengetahui secara langsung kondisi warga. Bahkan kegiatan penyerahan bantuan sembako ini sebagai bentuk tegur sapa antara perusahaan dengan warga setempat.
Untuk itu harapannya, melalui bantuan sembako ini hendaknya dapat mengurangi beban warga selama pandemi Covid-19.
"Bantuan ini juga bagian dari program CSR perusahaan," ucapnya.
Sementara itu Sekdakab Inhu Ir H Hendrizal MSi dalam kesempatan itu menyampaikan terimakasih atas kepedulian PT SSR kepada warga terdampak Covid-19.
"Selain menyalurkan bantuan untuk warga disekitar perusahaan, PT SSR juga peduli dengan warga lainnya yang ada di Kabupaten Inhu," kata Sekda.
Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)
Editor: Hary B Koriun