INDRAGIRI HULU

Ujian Kenaikan Kelas Secara Daring

Indragiri Hulu | Kamis, 03 Juni 2021 - 10:22 WIB

Ujian Kenaikan Kelas Secara Daring
Ilustrasi (INTERNET)

(RIAUPOS.CO) - Hingga saat ini, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu masih menerapkan proses belajar dengan pola daring atau belajar dari rumah (BDR). Bahkan, sesuai jadwal pelaksanaan penilaian (ujian) akhir tahun untuk kenaikan kelas juga akan dilakukan secara daring.

Demikian disampaikan Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Inhu Dra Hj Erlina Wahyuningsih MIP, Selasa (1/6). "Saat ini masih menjalankan rekomendasi Satgas Covid-19 yakni proses belajar secara BDR," ujar Erlina Wahyuningsih.


Menurutnya, usai libur peringatan Hari Lahir Pancasila yakni Rabu (2/6) merupakan hari terakhir belajar mengajar. Kemudian, Kamis (3/6) sudah masuk dalam tahap ujian kenaikan kelas atau penilaian semester genap bagi peserta didik kelas I hingga kelas VIII.

Dimana pelaksanaan ujian semester genap itu berlangsung selama sepakan atau berakhir, Rabu (9/6) mendatang. "Agenda pembelajaran efektif bulan Ramadan 1442 H/2021 M dan penilaian akhir tahun (PAT) kenaikan kelas TA 2020/2021 sudah disampaikan kepada masing-masing satuan pendidikan," ungkapnya.

Memang sebutnya, jadwal mata pelajaran (PAT) untuk kenaikan kelas atau penilaian semester genap, komposisi soal serta materi penilaian diatur oleh satuan pendidikan sesuai dengan ketentuan berlaku. Kemudian penilaian kenaikan kelas itu dilaksanakan dengan ketentuan yang ada.

Lebih jauh disampaikannya, ujian semester untuk kenaikan kelas dirancang untuk mendorong aktivitas yang bermakna dan tidak perlu mengukur ketuntasan capaian kurikulum secara menyeluruh. Selanjutnya, pemeriksaan jawaban peserta didik, remedial, pengolahan nilai dan pengisian rapor mulai dari tanggal 4 hingga 16 Juni 202l. "Penyerahan rapor kenaikan kelas dijadwalkan 17 Juni 2021," terangnya.(ade)

 

Laporan kasmedi, Rengat

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook