KANTOR CAMAT TUAH MADANI MASIH TEMPATI RUKO

Hampir Dua Tahun Bayar Sewa, Berharap Miliki Gedung Sendiri

Feature | Jumat, 23 September 2022 - 12:40 WIB

Hampir Dua Tahun Bayar Sewa, Berharap Miliki Gedung Sendiri
Warga peserta Vaskinasi Merdeka ramai menĀ­datangi Kantor Camat Tuah Madani yang masih menempati ruko di Jalan HR Soebrantas, Kamis (22/9/2022). (JOKO SUSILO/RIAU POS)

Kantor Camat Tuah Madani (pemekaran Kecamatan Tampan akhir 2020) masih menempati sebuah rumah toko (ruko) di Jalan HR Soebrantas. Saat ini terpaksa masih sewa dan belum tahu kapan memiliki gedung sendiri.

Laporan JOKO SUSILO, Tuah Madani


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - MEMASUKI gedung ruko tiga lantai itu terkesan tidak seperti berada di kantor pemerintahan. Suasana tak mirip kantor camat, yang biasanya banyak terpanjang kata-kata bijak atau imbauan-imbauan dan struktur organisasi kecamatan. Motif dan ukiran selembayung juga tidak terlihat menghiasi kantor camat tersebut.

Tidak ada pintu kaca yang menjadi salah satu ciri kantor kecamatan. Pintu rolling door besi terbuka lebar, kantor camat jadi terkesan mirip toko. Kantor camat itu dihimpit dengan gedung ruko lainnya.

Kamis (22/9), sekitar pukul 07.00 WIB, beberapa pegawai kacamatan terlihat satu persatu mulai datang di kantor camat. Beberapa anak magang dari salah satu SMK di Kota Pekanbaru sudah pula duduk di meja pelayanan yang ada di bagian paling depan lobi kantor camat. Panjang meja pelayanan di Kantor Camat ini diperkirakan kurang lebih sembilan meter, dengan tinggi 1,5 meter. Deretan kursi tampak pula berjejer di lobi pelayanan. Ruko ini berubah fungsi pada sisi bagian dalamnya. Direhap sedemikian rupa untuk jadi ruang kerja pegawai. Ruangan disekat dan dicat dengan menggunakan warna crem keputih-putihan. Mading di dalam ruangan penuh ditempel lembaran kertas berisi informasi.

Sebelah kiri dalam ruko itu disekat dijadikan ruang kerja. Di bagian atas pintu tertulis nama sesuai masing-masing ruang kerja. Seperti Kasi Paten, Kasubag Umun dan Kasi Trantib. Di sisi sebelah kanan juga di sekat dijadikan untuk beberapa ruang kerja, yakni Kasi PPM, Kasi Kesos dan Kasi Pemerintahan. Sementara dibagian belakang di fungsikan untuk ruang kerja Sekretaris Camat. Ruangan camat terletak di lantai dua.

Untuk pelayanan pemerintahan sementara dihentikan hari itu. Di meja pelayanan paling depan tertulis keterangan istirahat. Kegiatan pelayanan terkait pemerintahan di kantor camat tersebut dihentikan karena sedang ada kegiatan lain, yakni kegiatan Vaksinasi Merdeka. Vaksinasi Merdeka digelar serentak di beberapa titik di Kota Pekanbaru.

Sebuah tenda sudah pula dipasang di halaman depan kantor camat, untuk menampung masyarakat yang datang melaksanakan vaksinasi. Pelaksanaan Vaksinasi Merdeka dilaksanakan pukul 07.00 WIB.

Camat Tuah Madani Junaedy SSos MSi saat ditemui Riau Pos mengatakan, bahwa pemerintah tentunya ingin segera memiliki dan menempati kantor camat sendiri. Dengan menempati kantor sendiri diharapkan dapat meningkatkan pelayanan untuk masyarakat.

"Saat ini kami masih sewa ruko. Targetnya (menempati gedung kantor camat sendiri) tahun 2023. Itu keinginannya. Ya selama itu belum terealisasi, sementara nyewa dulu," ungkap Junaedy.

Ia menambahkanbahwa lahan untuk lokasi pembangunan Kantor Camat Tuah Madani sudah disiapkan. Lahan itu masih berada di Jalan HR Soebrantas dengan posisi tepatnya berdekatan atau dekat perbatasan dengan Kampar.

Ia menjelaskan, desain Kantor Camat Tuah Madani nantinya dibangun cukup besar dan indah. Lahan yang disiapkan untuk kantor camat tersebut mencapai seluas lebih dari setengah hektare.

"Yang pastinya diharapkan secepatnya bisa segera dibangun Kantor Camat Tuah Madani ini," terangnya.

Meski menempati ruko, pelayanan terhadap masyarakat tetap jadi perhatian. Sementara sebagian warga yang masuk pemekaran Kecamatan Tuah Madani masih banyak yang belum mengetahui keberadaan kantor camat tersebut. Seperti diketahui, kantor camat tersebut telah bertempat di ruko itu bekisar setahun.

"Masih banyak warga di sekitar perumahan yang belum datang ke Kantor Camat Tuah Madani. Saya juga baru kali ini datang ke kantor camat untuk suatu urusan. Tadi sempat bingung mencari kantornya," terang Fandi, warga Kecamatan Tuah Madani yang saat itu datang ke kantor camat mendampingi temannya untuk mengikuti vaksinasi Covid-19.***

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook