Lions Club Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

Ekonomi-Bisnis | Selasa, 21 Mei 2019 - 11:51 WIB

Lions Club Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim
FOTO BERSAMA: Member Lions Clubs  terlihat foto bersama dengan anak yatim dari Yayasan Panti Asuhan Al Istiklal, Ahad (19/5/2019). (PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Menyemarakkan bulan suci Ramadan 1440 H, Lions Clubs Pekanbaru Prima dan Lions Clubs Pekanbaru Prima Beloved, Ahad (19/5) menggadakan buka puasa bersama dan santuni anak yatim piatu dari Panti Asuhan Al-Istaklal.

Hadir pada acara ini Pres LCP Prima Lion Thomas Wilemsjah, Pres LCP Prima Beloved Lion Ety Sartony, Sec Club Lion Tony Lim, Lion Iwan, Lion Liswija Lie, Ketua Daerah XVIII Lion Rudy Kartadinata serta Sejumlah Member Clubs dari Kedua Clubs, serta Ketua Yayasan Panti Asuhan Al-Istiklal Dodi Ali M Nur.

Baca Juga :Kediaman Imam Al Aqsa Diserbu Pasukan Israel

Ketua panitia Lion Eko Prabowo mengatakan, kegiatan berbuka puasa bersama ini menjadi agenda rutin yang diselenggarakan oleh Lions Clubs Pekanbaru Prima & Prima Beloved tergabung di Distrik 307-A2 yang pada saat ini telah memiliki 3000an Anggota Di Sumut, Riau & Padang.

Lions Clubs Merupakan organisasi pengabdian masyarakat dengan motto We Serve, saat ini sudah ada di 220 negara.

“Kegiatan ini merupakan salah satu program dari lima program utama Lions Clubs Internasional yaitu, Hunger (Kelaparan), Enviroment (Lingkungan), Diabetes, Childhood Cancer, Sight ( Mata ),” ucapnya.

Selain buka, bersama ini juga pihak Lions Clubs membagikan peralatan Sekolah dan Santunan buat anak-anak Panti Asuhan yang berjumlah sebanyak 61 orang.

“Kami berharap dengan adanya bantuan ini anak-anak dapat lebih semangat lagi dalam belajar, sekaligus sebagai jalan memperkuat hubungan silaturahmi antara member Lions Clubs dan Yayasan Panti Asuhan Al Istiklal,” tegasnya.(ayi)

Editor: Eko Faizin









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook