Hotel Prime Park Jadikan Makanan Tradisional Menu Andalan

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 11 Oktober 2018 - 11:43 WIB

Hotel Prime Park Jadikan Makanan Tradisional Menu Andalan
Mi Sagu: Menu olahan mi sagu spesial bisa dinikmati di Ter­ra­ce Cafe Hotel Prime Park Pekanbaru, Rabu (10/10/2018). (CR2/MIRSHAL/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Hotel Prime Park Pekanbaru menghadirkan mi sagu yang merupakan makanan tradisional masyarakat Melayu Riau sebagai menu andalannya.

Executive Chef of Terrace Cafe Hotel Prime Park, Andi Febrian Kalingara menjelaskan, selama Oktober 2018 pihaknya menyediakan dua varian olahan mi sagu yaitu mi sagu ayam goreng dan mi sagu ayam rebus.

Chef Andi begitu ia biasa disapa menyebutkan,  pemilihan mi sagu tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap gerakan makan sagu yang digencarkan oleh Pemprov Riau. Namun yang membuat makanan tersebut unik adalah terdapat bumbu tambahan rahasia. “Datang dan buktikan sendiri keunikan rasanya,” ucap Chef Andi.
Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun

Lanjut Chef Andi, akan tetap mempertahankan keaslian bahan baku utama dari mi sagu yang ditujukan agar wisatawan baik domestik maupun internasional yang berkunjung dapat mencicipi kekayaan citarasa dari kuliner tradisional tersebut. 

Bahkan, untuk satu porsi dari mi sagu baik goreng maupun rebus tersebut dibanderol dengan harga Rp40.000 nett per-porsinya. 

“Harga tersebut terbilang ekonomis mengingat sensasi citarasa yang akan didapatkan oleh para pelanggan dalam satu porsi mi sagu,” tuturnya.

General Manager Hotel Prime Park, Mukharom menjelaskan, mempromosikan menu khas Provinsi Riau tersebut merupakan kebanggaan tersendiri.

Selain ikut melestarikan kebudayaan daerah, fakta bahwa penikmat menu tradisional di hotel yang  ia pimpin tersebut cukup tinggi baik dari domestik maupun internasional.

“Bagi kami memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik kepada  tamu merupakan prioritas utama. Salah satunya dengan memperkenalkan makanan khas Provinsi Riau. Kami selalu berusaha memberikan pengalaman yang tak terlupakan selama berada di Pekanbaru,” ucap Mukharom.

Bahkan, mi sagu ayam goreng, dan mi sagu ayam rebus tersebut dapatkan dinikmati langsung di Terrace Cafe Prime  Park, dan nikmati juga promo khusus 150 kamar yang terdiri dari berbagai tipe, dan beragam fasilitas seperti ruangan meeting hingga Ballroom untuk berbagai kegiatan persembahan dari Prime Park. 

 “Jadi tunggu apalagi. Ingin menikmati sajian tradisional khas Melayu dengan cita rasa yang unik, silahkan datang ke Prime Park,” tegasnya.(cr2)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook