EKONOMI-BISNIS

Grand Elite Hotel Sediakan Menu Khas Pekanbaru

Ekonomi-Bisnis | Senin, 07 Juni 2021 - 10:00 WIB

Grand Elite Hotel Sediakan Menu Khas Pekanbaru
(GRAND ELITE HOTEL FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Memperingati Ha­ri Jadi Kota Pekanbaru pada bulan ini, Grand Elite Hotel menghadirkan menu-menu khas Kota Pekanbaru, yaitu baung sagu asam pedas dan silais kering cabai hijau/merah.

Director of Sales Grand Elite Hotel Henni Rasmonowati mengatakan ikan baung dan ikan silais merupakan ikan khas Pekanbaru, dan menjadi favorit tamu-tamu di hotel yang berada di Jalan Riau ini. "Promo ini tersedia hingga akhir Juni," ucapnya.


Henni menjelaskan ikan baung segar dan ikan salai silais sudah terkenal akan kelezatannya, apalagi diolah secara tradisional oleh chef andalan Grand Elite Hotel. "Sajian baung sagu asam pedas akan disajikan bersama mi sagu dan nasi hangat. Begitu juga dengan silais kering cabai hijau/merah, disajikan bersama dengan nasi hangat dan pilihan sambal hijau/merah," tuturnya.

Harga untuk dua menu ini adalah Rp59 ribu++ per porsi. Konsumen dapat datang langsung ke Grand Elite Hotel atau takeaway. Untuk info dan pemesanan, konsumen dapat menghubungi 0812 7008 2329, 0812 6688 2922, 0812 7035 4824, atau 0813 6525 5088. "Nikmati sendiri kelezatannya bersama keluarga ataupun rekan. Yuk langsung ke Grand Elite Hotel," ajaknya.

Henni menam­bahkan, hotel yang berada di Komplek Riau Bu­siness Center Jalan Riau, Pekanbaru ini, juga telah menyesuaikan dengan kondisi new normal di masa pandemi Covid-19, dengan  mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah demi kenyamanan tamu dan kosumen.

"Kami memastikan untuk men­cegah penularan Covid-19 telah diberlakukan protokol sesuai dengan anjuran pemerintah," tegas Henni.(anf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook