EKONOMI-BISNIS

Fox Hotel Hadirkan Foxycoustic Sky Dining

Ekonomi-Bisnis | Senin, 06 Juli 2020 - 10:44 WIB

Fox Hotel Hadirkan Foxycoustic Sky Dining
Suasana malam Foxycoustic Sky dinning di Sky Pool Bar lantai 15 Hotel Fox, Sabtu (4/7/2020).(MUJAWAROH ANNAFI/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Fox Hotel kembali menghadirkan pelayanan spesial untuk tamu-tamu yang berkunjung di hotel yang berada di Jalan Riau, Pekanbaru ini. Salah satunya foxycoustic sky dining di lantai 15 Hotel Fox yang diadakan setiap Sabtu malam atau malam Ahad.

Pengunjung yang datang dapat menikmati pemandangan Kota Pekanbaru di malam hari dari ketinggian, di lantai 15 tersebut juga terdapat kolam renang yang memperindah pemandangan. Ditambah lagi angin semilir yang dapat dirasakan semua pengunjung. Tak hanya itu hiburan live music juga dihadirkan untuk menghibur para tamu.


F&B Manager Fox Hotel Jefry Siahaan mengungkapkan, para pengunjung dapat memesan makanan tanpa menggunakan hardcopy menu. Di mana, Fox Hotel telah menyiapkan katalog di layanan whatsapp. Pengunjung hanya perlu menyimpan nomor Fox Hotel, kemudian dapat melihat berbagai pilihan food & beverage di katalog yang tersedia.

"Bisa simpan nomor 0761 7415999, bisa lihat-lihat katalognya di situ melalui Whatsapp," ujarnya.

Menurut Jefry metode pemesanan tersebut dilakukan agar physical distancing dapat terus dilaksanakan. Selain itu, Fox Hotel juga membatasi jumlah pengujung di sky pool bar maksimal 40 orang.  "Ini masa new normal, sebenarnya tempat ini bisa juga untuk 70 orang. Tapi kami batasi hanya 30-40 orang," ungkap Jefry.

Menu yang disedikan adalah menu ala carte. Jefry mengatakan harga menu minuman berkisar Rp25 ribu-Rp40 ribu. Ia juga memberikan diskon setiap Sabtu malam sebesar 30 persen.

"Harga kita bervariasi, kalau makanan mulai Rp30 ribu an sampai Rp100 ribuan. Tapi kita juga kasih diskon 30 persen untuk bulan Juli ini. Konsep kita milenial dan keluarga, jadi kita tak menyediakan minuman alkohol," ucapnya.

Foxycoustic skydining ini buka mulai pukul 19.00 - 22.30 WIB, sedangakan pemesanan makanan akan ditutup pada 22.00 WIB. Jefry menambahkan, masyarakat umum juga bisa menikmati Foxycoustic skydining.

"Nggak hanya yang nginap di sini yang bisa menikmati, tapi kita buka juga buat umum," tuturnya.(a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook