PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Whiz Hotel Pekanbaru yang berada di Jalan Sudirman, menjual kopi ikhlas saat car free day (CFD), Ahad (2/2). Kegiatan ini dilaksanakan tepat di halaman Whiz Hotel Pekanbaru.
Manager Whiz Hotel Pekanbaru Tengku Fandi Septari mengatakan, pengunjung CFD dapat membeli kopi ikhlas dengan membayar seikhlasnya dan menikmati kopi sepuasnya. "Namanya kopi ikhlas, jadi boleh minum sepuasnya, bayar seikhlasnya," kata Fandi.
Fandi menjelaskan, kopi yang dijual di Whiz Hotel Pekanbaru tersebut berasal dari kopi milik petani unggul di Riau. Rencananya, hasil penjualan kopi tersebut akan disumbangkan ke daerah yang terkena bencana. "Hasil dari penjualan ini akan kita sumbangkan ke daerah bencana," jelas Fandi.
Kopi tersebut dijual dengan menggunakan mobil. Bagi pembeli juga disediakan tempat duduk bagi yang ingin menikmati waktu pagi ditemani kopi di halaman Whiz Hotel.(a)