DUMAI (RIAUPO.CO) - Aksi perusakan fasilitas publik terjadi lagi di Dumai. Aksi yang berlangsung Selasa (29/3) dinihari sekitar pukul 02.55 Wib itu dilakukan oleh orang tidak dikenal. Aksi itu merusak lampu LED Taman Bumi Ayu yang berlokasi di perempatan simpang Bumi Ayu dan Bukit Datuk, Kecamatan Dumai.
Aksi perusakan lampu LED taman perkotaan tersebut terekam oleh CCTV Dinas Perhubungan Kota Dumai. Di mana diketahui pelaku perusakan berjumlah 2 orang dan masih berada di usia remaja. Dalam CCTV tersebut terlihat dua orang yang diduga masih remaja, dengan brutal merusak fasilitas umum yang telah dibangun melalui uang rakyat.
Akibat perusakan tersebut, fasilitas taman perkotaan yakni ikon lampu LED Taman Bumi Ayu, membuat huruf T dan A padan tulisan taman menjadi lepas dan perlu perbaikan kembali. Perusakan lampu LED di taman perkotaan yang berada di perempatan Bumi Ayu dan Bukit Datuk ini bukan yang pertama kali dan sebelumnya juga sudah pernah terjadi
Aksi perusakan sebelumnya juga terjadi di fasilitas publik Dumai Islamic Center. Akibat perusakan itu sampai saat ini lampu LED tersebut sudah tidak digunakan lagi karena rusak parah. Menanggapi perusakan fasilitas taman perkotaan yakni ikon lampu LED Taman Bumi Ayu, Wali Kota Dumai Paisal merasa sedih dan geram melihat perusakan fasilitas taman tersebut
''Kami merasa prihatin karena tak seharusnya remaja yang masih dalam usia pendidikan tapi kerjanya merusak fasilitas umum milik kita semua. Hal ini tentu harus disikapi bersama termasuk peran dari orang tua,'' katanya, Rabu (29/3). Dirinya menegaskan, menjaga fasilitas milik pemerintah atau umum tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi tanggung jawab semuanya termasuk masyarakat.
Paisal mengajak para orang tua untuk mengawasi anak-anaknya, terutama anaknya yang sudah remaja, karena melihat dari CCTV pelaku perusakan ini masih remaja. ''Mari kita saling menjaga fasilitas-fasilitas yang dibangun melalui APBD Dumai, pemerintah sudah berupaya membangun fasilitas untuk masyarakat, dan mempercantik wajah Dumai, jadi mari bersama kita jaga,'' ujarnya.(mx12/fiz)
Laporan RPG, Dumai