11 PKD Se-Kecamatan Mandau Dilantik

Bengkalis | Jumat, 10 Februari 2023 - 10:51 WIB

11 PKD Se-Kecamatan Mandau Dilantik
Panwaslu Kecamatan Mandau foto bersama dengan Camat Mandau Riki Rihardi usai melantik 11 Pengawas Kelurahan/Desa terpilih se-Kecamatan Mandau, di Kantor Camat Mandau, beberapa hari lalu. (RPG UNTUK RIAUPOS.CO)

MANDAU (RIAUPOS.CO) - Guna persiapan pelaksanaan Pemilu 2024, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Mandau melantik 11 Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) terpilih se-Kecamatan Mandau, Bengkalis.

Pelantikan PKD se-Kecamatan Mandau di Gedung Bathin Betuah Kantor Camat Mandau dihadiri dan disaksikan oleh anggota Bawaslu Kabupaten Bengkalis Budi Kurnialis, Camat Mandau Riki Rihardi, perwakilan Polsek dan Koramil Mandau, LAMR, Panwaslu Kecamatan Mandau, serta lurah dan kepala desa se-Kecamatan Mandau.


Ketua Panwaslu Kecamatan Mandau Ahmad menyampaikan, tugas pokok dan fungsi PKD adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pelaksanaan Pemilu 2024.

"Tentu tugas utamanya adalah menemukan kejanggalan-kejanggalan terkait pelaksanaan pemilu. Sehingga PKD harus berkoordinasi dengan pihak kelurahan atau desa terkait kendala yang dihadapi saat menjalankan tugas," ujarnya.

Camat Mandau Riki Rihardi menyampaikan, keberadaan PKD ini sangat penting dalam pelaksanaan Pemilu 2024. Karena penindakan pelanggaran Pemilu menjadi tugas PKD di lapangan, tentu dengan mengendepan aturan perundangan yang berlaku.(ksm)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook